
Foto: Budi Haryanto
Merupakan sajian khas Melayu. Selain udang, ada juga pulut unti (kelapa dan gula), dan pulut lepa (isi ikan).
Bahan:
250 g beras ketan putih,
kukus setengah matang
70 ml santan kental,
dari ½ butir kelapa
½ sdt garam
Isi:
125 g udang kupas, cincang halus
75 g kelapa parut
1 sdm minyak sayur
50 ml air
Bumbu, haluskan:
1 sdt ketumbar sangrai
½ cm jahe
1 cm kunyit
½ cm lengkuas
1 buah cabai merah
1 batang serai, ambil bagian putihnya, iris tipis
2 lembar daun jeruk, iris tipis
½ sdt garam
½ sdt gula pasir
Cara membuat:
- Masak ketan, santan, dan garam di atas api kecil hingga santan terserap habis. Angkat.
- Kukus hingga matang. Angkat. Sisihkan.
- Tumbuk udang dan kelapa hingga halus. Sisihkan. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan udang dan air. Masak hingga airnya terserap habis. Angkat.
- Masukkan setengah bagian ketan ke dalam loyang 20 x 24 x 5 cm beralas plastik lengket beroles minyak. Ratakan.
- Bubuhi isi secara merata ke atasnya. Tutup dengan sisa ketan sambil dipadatkan. Tutup menggunakan plastik lengket. Sisihkan hingga menempel.
- Keluarkan ketan, potong 4 x 6 cm. Panggang di atas api sedang hingga permukaannya kecokelatan. Angkat. Sajikan. (f)
Kalori per porsi: 362 Kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
Topic
#masakanmedan