
Iftar akan berpusat di restoran TOM’s by Tim Aikens. Di sini, hidangan Indonesia diberi sentuhan global oleh Executive Chef terbaru, Jeremy Jouan.
Highlight: Soto Tangkar, Satai Maranggi, Opor Ayam, Teh Tarik, dan Vanilla Salted Caramel Millefeuille.

Menu French-Mediterranean jadi andalan di ALICE. Ini tahun pertama restoran cantik ini ikut serta dalam Ramadan di The Langham, Jakarta. Hadir dengan semi-buffet hidangan grill dan takjil, serta main course yang bisa dipesan à la carte.
Highlight: Aneka roti pita isi sosis ayam, kambing, dan sapi; barramundi; serta chicken skewer.
T’ang Court menawarkan pengalaman berbeda. Restoran Chinese mewah ini meracik 3-course set menu. Set menu ini cocok bagi pencari suasana berbuka yang lebih intim dan elegan.

Jadi, mana yang jadi pilihanmu? Selamat menikmati buka puasa dengan gaya mewah di hotel di kawasan SCBD Jakarta ini! (f)
Baca juga:
Menikmati Menu Ramadan Istimewa di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta, Nikmatnya Berbuka hingga Sahur
3 Manfaat Puasa Ini Bikin Ibadah di Bulan Ramadan Makin Menyenangkan
Tip Ramadan agar Keluarga Sehat
Trifitria Nuragustina
Topic
#kuliner, #theLanghamJakarta