Celebrity
Pertunjukan Monolog Pertama Putri Ayudya

19 May 2017


Foto: Dok. Pribadi
 

Berakting monolog untuk pertama kalinya ternyata penuh ketegangan untuk Putri Ayudya (28), finalis Wajah Femina 2008. Selain harus menyiapkan diri sendiri, ia juga harus menyiapkan pementasan.

Pentas Monolog berjudul Misi Nomor Satu ini mengisahkan tentang wanita pesolek yang mencari cinta sejati, bernama Pipin yang hanya ingin bersuamikan pria asing. Tantangan pentas ini cukup banyak. Mulai dari 4 kali latihan dengan total 17 jam di luar kebutuhan panggung untuk mencari kostum, properti, dan setting serta kelengkapan artistik lainnya. Begitu juga pembuatan naskah dalam 2 minggu sebelum pentas.

“Untunglah,  sutradara Andri Cung, tim produksi multimedia yang ditangani Wisnu Kumoro dan tim musik oleh StanTheMan bekerja dengan baik dan sangat membantu saya,” tambah Putri.

Tantangan berikutnya muncul di atas panggung. Jika di akting sebelumnya Putri biasa berlatih tanpa alat bantu suara sehingga bebas mengatur volume atau nafas, namun untuk peran monolog ini, segala suara bisa terekspos. Ia harus beradaptasi menyamankan diri dengan headset.

“Saya juga masih harus ganti kostum berkali-kali untuk menghindari insiden tersangkut atau menggeser posisi headset yang terhubung ke router di badan. Untungnya koreografer bisa menambah waktu sekaligus menghidupkan suasana,” Putri menambahkan. Ia juga berharap dapat memberikan inspirasi lewat perannya di atas panggung dalam pertunjukan berikutnya. (f)

Simak berita lainnya di WAJAH FEMINA
 


Topic

#Selebritas, #WajahFemina