Yang bobar siap, yang baper siapa.... Foto: tvN (Queen of Tears)

Semoga kebahagiaan Baekhong Couple dalam Queen of Tears berlanjut sampai episode terakhir, ya. Foto: tvN
Di episode 12, Queen of Tears sudah meraih rating 20,732% di seluruh Korea Selatan dan 23,242% di Seoul dan sekitarnya. Artinya, Queen of Tears menjadi drama dengan rating tertinggi kedua di stasiun TV kabel tvN, posisi yang sebelumnya diduduki Goblin (Guardian: The Lonely and Great God) 2016-2017. Goblin meraih rating tertinggi 20,5% (Korea) dan 19,6% (Seoul) di episode 16/terakhir.

Adegan di Goblin ini bikin Pantai Jumunjin di Provinsin Gangwondo (2 jam naik kereta dari Seoul) jadi spot turis baru. Foto: tvN
Posisi pertama drama tvN yang meraih rating tertinggi (bukan rata-rata) adalah Crash Landing on You, dengan pencapaian 21,683% (Korea) dan 23,249% (Seoul) di episode 16/terakhir.

Adegan mendadak romantis Crash Landing on You di alam terbuka Korea Utara ini aslinya syuting di Mongolia. Foto: tvN
Queen of Tears mungkin saja menggeser posisi Crash Landing on You 2019-2020, karena masih punya 4 episode yang belum tayang. Kekuatan Mami Hae-in dan Papi Hyun-woo memang bukan main-main, apalagi jika cerita yang ditulis Park Ji-eun ini (penulis Crash Landing on You) bisa memberikan happy ending (di tengah isu tumor otak, sstt...).
Belum nonton Queen of Tears? Coba, deh, tonton 2 episode awal; kalau suka, silakan teruskan. Kalau ragu-ragu, mungkin Mami-Papi belum ketemu chemistry sama kalian, ya.... (f)
Topic
#koreancorner, #queenoftears