
Foto: Desiyusman Mendrofa
Untuk merayakan ulang tahun pertama, Alive Museum dan Alive Star Ancol yang merupakan sebuah wahana liburan keluarga berupa museum 3D menghadirkan koleksi terbarunya. Yap, terdapat patung lilin para bintang Korea seperti Song Joong-ki, Lee Min-ho, dan G-Dragon. Tak kalah serunya, Anda juga dapat foto bareng patung lilin para bintang sepakbola dunia seperti David Beckham, Lionel Messi, serta Christiano Ronaldo.
“Alive Museum dan Alive Star Ancol adalah satu-satunya wahana wisata di Jakarta yang yang bertemakan Korean Style,” kata Putri Palupi, Head Branch Alive Museum & Alive Star Ancol di sela acara Media Gathering Alive Museum di Jakarta, akhir Desember lalu.
Museum ini terbagi dalam 2 bagian besar, bagian pertama adalah Alive Museum yang di dalamnya terdapat beragam wahana 3D. Kedua, Alive Star Ancol tempat koleksi patung lilin. Hingga kini, sudah ada lebih dari 50 patung di dalam museum tersebut.
Di bagian Alive Museum, zona Alice Tunnel Alice Room yang diadaptasi dari film Alice in Wonderland merupakan zona yang terbaru. Anda pun bisa merasakan efek 3D ruangan yang membuat tubuh Anda terlihat membesar ataupun mengecil.
“Tak sekadar menghibur, museum ini juga memberikan informasi edukatif khususnya yang berkaitan dengan sejarah atau kisah seorang tokoh seperti Madame Tussaud,” ungkap Putri. (f)
Topic
#museum