
Foto: Fotosearch
Kelihatannya memiliki hewan piaraan hanya sebatas rutin memberi makan dan memandikannya. Padahal, nih, kita juga bertanggung jawab atas kesehatan dan kebahagiaan si pus atau doggy. Biar rumah tidak bau dan tetangga sempat protes, coba pahami petiquette berikut ini.
1. Selain memiliki surat lahir, hewan piaraan sebaiknya menggunakan identitas pengenal bertuliskan nama dan alamat pemiliknya. Hal ini penting jika sewaktu-waktu hewan kesayangan kabur atau hilang supaya mudah dikembalikan kepada kita.
2. Perlakukan seperti anggota keluarga. Karena itu, kita pun harus mengetahui kebutuhan hewan piaraan. Mulai dari memberi makan yang cukup hingga mengajaknya bermain. Sst, hewan juga punya perasaan!
3. Paham cara merawatnya. Jangan hanya karena mengikuti tren semata kita ikut-ikutan memelihara monyet, misalnya, tapi benar-benar buta mengenai sakit yang akan dideritanya maupun vaksin yang diperlukan. Jangan lupa punya ‘rumah’ khusus demi kenyamanan hewan piaraan kita, ya.
4. Melatih hewan piaraan agar mereka bisa menjadi mahluk rumah yang dipercaya. Saat si pus butuh buang air, bukakan pintu dan sediakan tempat khusus untuknya di halaman rumah.
5. Peduli orang lain. Saat hendak membawanya bepergian, bawa kandang atau tali untuk menjaga hewan piaraan tetap aman di dekat kita. Jika dibiarkan berkeliaran, selalu ada risiko mereka dijahati oleh orang, kan? (f)
Baca juga Hewan Peliharaan Selebritas yang Ikut Ngetop di sini.
Topic
#hewanpeliharaan