
Foto: Dachri M.S
Versi modifikasi gaya lokal dari sajian dessert Korea Selatan, patjuk (sweet red bean porridge). Disantap panas atau dingin, sama nikmatnya.
Bahan:
150 g sagu mutiara, rebus hingga mengembang, tiriskan
150 g kolang-kaling, iris tipis
Bola wijen: 300 g singkong, kupas, kukus, haluskan
80 g tepung ketan hitam
50 g gula pasir
5 sdm wijen hitam, sangrai, tumbuk halus
100 g tepung sagu
100 ml air
daun suji
½ sdt garam
Saus:
750 santan, dari ½ butir kelapa parut
40 g tepung ketan hitam
60 g gula pasir
¼ sdt garam
2 lembar daun pandan
Santan kental, masak:
150 ml santan kental
1 lembar daun pandan
¼ sdt garam
Cara membuat:
- Bola wijen: Aduk semua bahan hingga dapat dipulung. Jika masih terlalu lembek, tambahkan jumlah air daun suji. Rebus hingga matang dan mengapung. Angkat, tiriskan.
- Saus: Aduk semua bahan hingga rata. Panaskan di atas api kecil sambil diaduk hingga panas (tidak mendidih). Angkat. Sisihkan hingga tidak panas.
- Masukkan bola wijen, sagu mutiara dan kolang-kaling dalam mangkuk saji. Siram saus dan santan kental. Sajikan. (f)
Kalori per porsi: 345 Kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
Trifitria Nuragustina
Topic
#dessert