Sex & Relationship
Punya Kekasih Tipe Anak Mami dan Plin-Plan? Ini Cara Menghadapinya

5 Jan 2017


Foto: Fotosearch
 
Apa-apa harus menunggu 'sabda' mama. Kalau tidak, rasanya ada saja yang kurang. Bahkan, untuk perkara remeh, seperti memilih model baju, harus meminta pendapat mama. Bagi anak mami tipe ini, selain tidak bisa memutuskan segala sesuatu sendiri, pendapat atau pikiran Anda pun jadi kurang begitu penting baginya. Akan tambah gawat ketika intervensi si mama masuk ke wilayah hubungan yang lebih personal yang sedang Anda bina bersama kekasih. Duh, jangan sampai, deh, hubungan cinta Anda juga tergantung pada apa kata ibundanya, apalagi saat Anda berdua sudah serius untuk menikah.
 
Bentuk Kompromi:
 
Ajak si dia untuk belajar menerima masukan atau pendapat orang lain, selain bundanya tercinta. Sering-seringlah bertanya tentang pendapat pribadinya akan suatu hal atau masalah yang sedang Anda berdua hadapi. Kemudian, kemukakan apa yang menjadi pikiran Anda. Tapi, jangan keburu hilang kesabaran ketika kekasih mulai mengucap mantra saktinya, “Menurut Mama....”
 
Satu lagi, jangan pernah mengonfrontasikan pendapat sang mama dengan pendapat Anda. Karena, dia bisa berpikir, masukan Anda itu semata-mata usaha untuk menentang pendapat sang ibu.
 
Anda juga bisa mencoba mencari pendapat orang ketiga, seperti sahabat dekat Anda berdua, atau seseorang yang mendapat respek dari kekasih. Pendapat pihak netral ini akan berperan sebagai penyeimbang, sekaligus pembanding. Selain tidak membuat kekasih merasa terintimidasi, Anda berdua juga bisa belajar untuk introspeksi. Jangan-jangan selama ini penilaian Anda berdua salah. Jadikan opini orang ketiga ini sebagai jalan pembuka diskusi Anda bersama kekasih.

Agar tidak terkesan berat, Anda bisa membuatnya menjadi topik obrolan ringan di lain waktu. Apabila kondisi dirasa cukup memungkinkan, Anda bisa menyisipkan pesan, seperti pentingnya batasan kapan si dia harus membicarakan masalah dalam hubungan Anda berdua secara pribadi dan kapan saatnya dia bisa meminta pendapat orang lain, terutama ibunya. (f)

Baca juga:


Topic

#MasalahHubungan

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda? 

https://www.helpforassessment.com/blog/style/ https://www.baconcollision.com/css/ https://seomush.com/ https://radglbl.com/ https://stmatthewscommunityhall.co.uk/vendor/ https://www.bgquiklube.com/style/ https://proton.co.ke/css/ https://www.888removalist.com.au/vendor/ https://quill.co.id/js/ https://aniworld.com.de/css/ https://gmitklasiskupangbarat.or.id/js/ slot gacor สล็อตออนไลน์" เว็บตรงสล็อต MAX33 คาสิโนออนไลน์ MAX33 สล็อตเว็บตรง