Money
Apakah Anda Sudah Memiliki Uang Elektronik?

3 Oct 2017


Ilustrasi: Natalia Marisa

Belakangan ini pembayaran nontunai makin diterapkan di berbagai sektor. Mulai dari belanja online hingga dari sektor transportasi. Yap, kini uang elektronik digunakan untuk membayar tiket kereta, Trans Jakarta, bahkan hingga pembayaran tol. Jika tidak memiliki uang elektronik, tentulah kita jadi sulit bergerak.
 
Namun ternyata, nih, belum semua orang memiliki kartu Flazz, e-money, atau BRIZZI yang diterbitkan oleh beberapa bank. Berdasarkan survei femina, 50% responden mengaku tidak punya uang elektronik, tuh. Sepertinya, mereka masih lebih suka bertransaksi menggunakan uang tunai.
 
20% dari responden telah memilikinya, meski hanya satu. Mereka tampaknya sudah mulai menyadari kalau uang elektronik ini berguna untuk semua sektor. Uniknya, cukup banyak, tuh, orang yang mengoleksi uang elektronik lebih dari dua, yaitu 17% responden. Sisanya sebanyak 13% responden pun memiliki 2 uang elektronik.
 
Kalau Anda, sudah punya berapa? (f)

Baca juga:
Ini Biaya Top Up untuk Uang Elektronik!
3 Langkah Mudah Cek Saldo JHT - BPJS Ketenagakerjaan
Ingin Bisa Berlibur ke Eropa Sebelum Usia 30? Ini 5 Tip Atur Bujetnya!
 


Topic

#pembayaran, #uangelektronik