Money
3 Pilihan Investasi Untuk Dana Darurat

8 Nov 2017


Foto: Pixabay

Tidak ada yang bisa memprediksi hal-hal yang akan terjadi di kemudian hari. Mobil yang selalu Anda andalkan untuk antar jemput anak, misalnya, tiba-tiba rusak. Atau, genteng rumah bocor sehingga butuh perbaikan. Di momen seperti ini, Anda tentunya harus menguras uang lebih. Oleh karena itulah, Anda membutuhkan dana darurat.
 
Bagi Anda yang lajang, setidaknya perlu kumpulkan dana darurat hingga 3 kali gaji. Namun bagi yang sudah berkeluarga, minimum harus punya dana darurat sebanyak 6 kali gaji. Sebaiknya, dana darurat ini berupa produk keuangan yang liquid. Jadi ketika dalam keadaan ‘genting’, Anda bisa segera mencairkannya. Yang nggak kalah penting, simpan dana ini dalam produk yang aman. Berikut 3 pilihan produk keuangan yang bisa digunakan sebagai dana darurat.
 
1/ Tabungan konvensional
Ini adalah salah satu produk keuangan termudah untuk menyimpan dana darurat, meski bunganya memang tidak besar (di bawah 2% per tahun). Kapan pun butuh, Anda tinggal menarik uang dari ATM. Namun, tidak bisa dipungkiri kalau kemudahan ini juga bisa membuat Anda tergoda menggunakannya untuk hal-hal lain yang kurang penting.  Jadi, diperlukan kedisiplinan tinggi agar tidak tergoda.
 
2/ Reksa dana pasar uang
Dibanding tipe reksa dana lain, reksa dana pasar uang merupakan yang paling tepat sebagai dana darurat. Soalnya, reksa dana pasar uang paling minim risiko dengan bunga yang lebih tinggi dari tabungan konvensional (antara 3-6%). Anda juga dapat mencairkannya kapan pun, namun biasanya ada beberapa manajer investasi yang membebani biaya jika dana tersebut diambil kurang dari 6 bulan atau 1 tahun. Hal yang perlu diperhatikan juga, proses pencairan reksa dana biasanya membutuhkan beberapa hari kerja.
 
3/ Logam mulia
Jika mau mendapat return yang lebih tinggi, pilihlah investasi logam mulia untuk dana darurat. Soalnya, produk ini bisa memberikan imbal hasil yang lebih tinggi dari inflasi, yaitu 10%. Anda bisa membelinya di ANTAM, pegadaian, atau bank. Selamat mencoba! (f)
 
Baca juga:
4 Hal yang Harus Dilakukan Saat Krisis Keuangan Melanda
Sudahkah Anda Mengumpulkan Dana Darurat?
Pencinta Film, Ini 5 Cara Hemat Nonton Bioskop!
 


Topic

#danadarurat