Home Interior
Tanpa Disadari, Ada 5 Penyebab Polusi Udara di Dalam Rumah

9 Jan 2020

Foto: shutterstock.com


Isu polusi udara memang sudah menjadi rahasia umum masyarakat Indonesia. Akhir-akhir ini, khususnya di Jakarta, kualitas udara semakin memburuk. Namun perlu diketahui, polusi udara tidak hanya terjadi di luar ruangan, tetapi juga di dalam ruangan.

Berdasarkan United States Environmental Protection Agency (EPA), polusi udara yang terjadi di dalam ruangan bisa dua hingga lima kali lebih besar dibanding di luar ruangan. Hunian yang seharusnya tempat berlindung dari segala macam bahaya malah menjadi perangkap. Mengagetkan, bukan?

Bisa jadi, Anda tanpa sadar menyimpan sumber polusi atau melakukan kegiatan yang membuat kualitas udara dalam hunian makin parah. Sebagai langkah awal untuk memperbaiki kualitas udara, ketahuilah lima sumber polusi udara dalam hunian yang sudah dirangkum oleh Dekoruma berikut ini.

Baca Selanjutnya: 1/ Produk Pembersih



Topic

#dekoruma, #dekorasirumah, #udarabersih