
Foto: Fotosearch
Kebiasaan kita sehari-hari—walaupun sepele—ternyata bisa berdampak buruk pada kesehatan tulang. Hati-hati!
Sepatu hak tinggi
Wajar kalau kita pengen tampil gaya dengan sepatu hak tinggi—bahkan rela menahan sakit berjam-jam asal keren. Tapi sebenarnya, ada efek buruknya juga, tuh, kalau memakainya dalam waktu lama. Struktur jaringan lunak di sekitar sendi, seperti ligamen, tendon, otot, dan saraf bisa terganggu. Ini terjadi karena adanya peregangan pada jaringan lunak di sekitar sendi mata kaki.
Sering begadang
Walaupun nggak berpengaruh secara langsung pada tulang, kebiasaan yang menyertainya justru jadi penyebab. Sering kali kita begadang disertai merokok dan minum kopi. Ini yang bahaya!
Tas berat
Mungkin kita termasuk cewek praktis yang suka membawa barang satu tas besar. Jangan diteruskan karena kebiasaan ini bisa memperburuk kondisi tulang kita. Kalau tulang kita normal, sih, nggak berpengaruh. Tapi lain soal kalau kita (ternyata) punya kelainan pada tulang. Bisa jadi makin parah, tuh.
Membunyikan buku jari
Pasti di antara kita ada yang terbiasa membunyika buku jari, apalagi saat sedang pegal. Ternyata kebiasaan ini punya efek buruk. Gerakan berlebihan pada sendi saat menekuk dan meluruskan jari bisa menyebabkan bunyi yang timbul dari gesekan jaringan lunak di sekitar sendi. Dan gerakan berulang inilah yang bisa menyebabkan gangguan pada struktur jaringan lunak tersebut. (f)
Topic
#kesehatantulang