
Foto: Dok. WhatsApp
3/ Tautan yang mencurigakan
Sebuah indikator (lihat ilustrasi) mungkin ditampilkan ketika tautan mengandung kombinasi karakter yang dianggap tidak umum. Penipu menggunakan kombinasi karakter ini untuk mengecoh agar Anda mengetuk tautan yang sepertinya situs web yang sah, tetapi sebenarnya akan membawa Anda ke situs yang berbahaya.
Ketika menerima tautan, tinjau konten pesan dengan hati-hati. Jika tautan ditandai sebagai tautan yang mencurigakan, Anda dapat mengetuk tautan tersebut dan pesan pop-up akan ditampilkan–menyoroti karakter yang tidak umum di dalam tautan tersebut. Kemudian Anda dapat memilih untuk membuka tautan tersebut atau kembali ke chat.
4/ Sesuaikan pengaturan Anda!
Masih khawatir terpedaya oleh para penipu? Tenang, WhatsApp telah membuat beberapa kendali dasar yang dapat Anda sesuaikan untuk membantu Anda melindungi diri sendiri, seperti:
1/ Mengendalikan siapa yang dapat melihat informasi Anda dengan mengatur “Terakhir Dilihat (last seen) “, “Foto Profil“, dan atau “Status“ di dalam pengaturan privasi.
2/ Mengendalikan siapa yang dapat menambahkan Anda ke grup dengan membuka “Setelan/Pengaturan“ - ketuk Akun > Privasi > Grup - pilih salah satu dari ketiga opsi berikut: “Kontak Saya Kecuali,” “Kontak Saya,” atau “Semua Orang.”
3/ Memberikan lapisan keamanan tambahan dengan mengaktifkan Verifikasi Dua Langkah. Cara mengaktifkannya, buka “Pengaturan” - pilih “Akun” - pilih “Verifikasi Dua Langkah”. Cara ini merupakan cara terbaik untuk melindungi data pribadi Anda.
WhatsApp memastikan pesan yang dikirim dan diterima telah terenkripsi secara end-to-end (ujung-ke-ujung) guna menghindari pihak ketiga, bahkan WhatsApp, untuk melihat percakapan Anda. Sebagai pengguna, Anda harus selalu waspada ketika menerima pesan dari pihak tidak berkepentingan yang tidak berada dalam kontak Anda. (f)
Baca Juga:
Melindungi Data Pribadi Di Era Digital
7 Cara Amankan Akun Media Sosial
10 Tip yang Perlu Anda Ketahui Tentang Keamanan & Privasi Berinternet
Faunda Liswijayanti
Topic
#online, #penipuanonline, #whatsapp, #keamananberinternet