Foto: dok. Kilo Kitchen
Kilo Bali yang hits di Jalan Drupadi, Seminyak, menyapa ibu kota dengan dibukanya Kilo Kitchen di bilangan strategis Gunawarman. Sebuah lounge bersembunyi di lantai dasar, langkah selanjutnya setelah dinner yang nyaman, mungkin?
Kilo di Jakarta memang ingin mengisi waktu-waktu mereka yang mencari lokasi hangout setelah pulang kantor. “Escape from the hustle and bustle of the everyday,” begitu yang tertera di akun Instagram @kilokitchenjkt. Penyuka makanan kontemporer juga perlu ke sini. Menu yang dipesan kebanyakan tamu biasanya sama, signature dish seperti Squid Ink Rice, Wasabi Tuna Tartare, Truffled Tai Yuzu Roll, dan Grilled Corn Furikake. Cita rasa Latin dan Asia menyatu, itu benang merahnya.
Sang founder, Javier Perez dari Puerto Rico, menjadi alasan mengapa Kilo berakar dari masakan South America. Ia memulai brand ini di Singapura, tahun 2008, sebagai evolusi dari Raw Kitchen Bar di area Bukit Timah. Suasana nyaman, masakan rasa baru (tapi mudah diterima), ditemani playlist keren, menjadi DNA yang diteruskannya di Kilo mana pun.
Dalam simbol dunia maritim, kilo berarti ‘kami ingin berkomunikasi’, diwakili bendera warna kuning dan biru. “Maka, brand Kilo diterjemahkan sebagai keinginan untuk berkomunikasi melalui makanan hingga musik yang soulful,” ujar salah satu konseptor, Alejandro Mateos.
Alejandro juga seorang sommelier dan mixologist. Ia dan tim menciptakan Ambarella Fizz dari kedondong soda, lidah buaya, simple syrup aroma serai, dan air jeruk lemon. Ada pula simple syrup dari jahe-kunyit yang dicampur ke dalam jus grapefruit dan air jeruk lemon, menjadi minuman dingin bernama Anti Inflammatory.
Foto: Dok. Kilo Kitchen
Penasaran, femina pun mencoba makanan-makanan di Kilo. Yang hadir di lidah bisa saja tacos, tapi berisi apple miso slaw. Atau slow-cooked beef check yang dipertemukan dengan daun kemangi dan hot and thai sweet glaze. Yum!
Walau pertemuan bumbu dan tekniknya eksploratif, chef Yohans Gozal tidak ingin berlebihan mendandani makanannya. Beberapa hidangan tampil sangat natural, walau jelas-jelas ia sangat memperhitungkan warna-warna yang hadir di atas piring. Yohans telah menyelami dunia dapur di Australia dan Singapura sebelum akhirnya kembali lagi ke tanah air.
Bahwa makanan jadi hiburan benar adanya di Jakarta yang padat restoran kontemporer. Bagi konsumen yang bergerak cepat dan ingin segala hal baru, polah chef berlidah global mengisinya.
Lokasi: Jl. Gunawarman Raya No.16, Jakarta Selatan.
Telp: 0812 9975 2522.
Jam buka: 11.30 – 24.00 WIB.
Harga: Rp75.000 – Rp275.000.
Suasana: Lapang, tanpa sekat-sekat. Nyaman untuk keluarga atau kolega.
Trifitria Nuragustina
Topic
#rekomendasirestoran