
- 3 sdm minyak sayur, untuk menumis
- 2 lembar daun jeruk purut
- 100 g teri basah besar, buang kepalanya, cuci bersih
- 100 ml santan kental dari ½ butir kelapa parut
- 1½ sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- 100 g cabai merah
- 2 siung bawang putih, kupas
- 4 butir bawang merah, kupas
- 1 sdt terasi, bakar
- 10 buah asam sunti *)
- Nasi putih
- Ikan bakar/goreng
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan daun jeruk, tumis hingga harum.
- Masukkan ikan teri basah, masak hingga berubah warna dan bumbu tercampur rata.
- Tambahkan santan kental, gula pasir, dan garam. Aduk rata. Masak dengan api kecil hingga santan mengering. Aduk rata, angkat.
- Sajikan bersama pelengkap. (f)
Untuk 6 porsi