
Foto: Dok. Femina Group
Beruntung, pihak produser film memberikan kebebasan untuk trio GAC yang mengawali karier bermusik mereka di YouTube. “Lagu ini sangat ikonik sehingga orang jadi punya ekspektasi tinggi. Kami merasa punya tanggung jawab besar untuk bisa membuat lagu yang bisa diterima oleh berbagai kalangan," jelas Gamaliel. Apalagi, versi asli lagu itu dinyanyikan oleh alm. Chrisye. Apakah GAC merasa tertekan dengan nama besar sang musikus? “Dibawa santai saja. Kami membuat lagu ini sesuai dengan gaya bermusik GAC,” tambah Cantika. (f)
Baca juga:
Galih & Ratna, Indahnya Cinta Pertama
Definisi Bahagia Vidi Aldiano
Tantangan Bagi Lala Karmela Saat Memerankan Ibu Hamil di Film Bukaan 8
Ully Triani, Dokter Gigi yang Tercebur ke Dunia Akting
Topic
#SelebritasIndonesia