Dalam video berdurasi singkat, wanita yang dipanggil Acha tersebut menceritakan keinginannya untuk membantu anak-anak di Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Bantar Gebang untuk meraih pendidikan, serta membekali para orangtua bagaimana cara mengolah ikan lele menjadi abon demi meningkatkan kesejahteraan hidup.
“With a new hope we can see that better future is coming,” tulisnya di akhir video Beauty with a Purpose yang dikirimnya untuk mengikuti Miss World 2016.
Jawaban Acha yang positif saat sesi tanya jawab tampaknya berhasil merebut hati juri dan penonton. Ia pun terus melaju hingga Top 5 dan menjadi pemenang ketiga—seperti halnya Maria Harfanti di ajang Miss World 2015. Pemenang Miss World 2016 adalah Stephanie Del Valle (Puerto Rico), sementara Runner Up 1 jatuh kepada Yaritza Miguelina Reyes Ramírez (Republik Dominika).
Siapakah Natasha Mannuela? Berikut lima fakta tentang dirinya.
- Acha lahir di Belinyu, Bangka pada 9 Mei 1994
- Acha berambisi untuk membenahi fasilitas umum di Bangka Belitung agar masyarakat dan wisatawan lebih nyaman berada di sana.
- Acha bercita-cita untuk menjadi social entrepreneur.
- Acha berbakat menari balet kontemporer.
- Acha bergabung dalam City Changer Community sejak SMP. Komunitas sosial ini bertujuan menciptakan kota yang nyaman untuk ditinggali. Caranya: bekerja sama membersihkan transportasi umum, membagikan makanan dan mainan untuk yang membutuhkan, maupun memberikan pendidikan kepada anak-anak kurang beruntung. (f)
Topic
#MissWorld