
Foto: Instagram/ @ctdk, Dok. Sinar Harian; Dok. Facebook Newsroom; Dok.Lapan; Pexels; badmintonindonesia.org
Sejumlah berita ini meramaikan lini masa dalam sepekan terakhir. Adakah yang Anda lewatkan?
1/ Pasangan ganda putra asal Denmark, Mathias Boe/ Carsten Mogensen berusaha meredam kecepatan permainan Kevin/Marcus yang biasanya sulit mereka imbangi. Tapi karena belum pulih sepenuhnya dari cedera, Kevin/Marcus juga menurunkan tempo permainan sebagai strategi.
Meski tak mudah mengalahkan musuh bebuyutan yang memiliki catatan bertemu 4 kali mengalahkan mereka, Kevin/Marcus berhasil menang dua gim langsung 21-18 dan 21-17.
Kemenangan ini merupakan sejarah tersendiri. Mereka menjadi ganda putra pertama yang berhasil mengulang juara pada tahun berurutan 2017 dan 2018. Sebelumnya, Cuma pasangan ganda putra Ricky Subagdja/Rexy Mainaky yang berhasil mempertahankan gelar All England. Baca ulasannya di SINI.
2/ Siti Nurhaliza (39), penyanyi asal Malaysia baru saja melahirkan seorang bayi perempuan seberat 3,55 kg lewat persalinan caesar pada Senin (19/3). Kabar gembira ini disampaikan lewat pernyataan manajernya di akun instagram resmi @ctdk.
Momen ini sangat istimewa karena Siti Nurhaliza dan suaminya, pengusaha Khalid Mohamad Jiwa (59) telah lama menantikan kehadiran sang buah hati. Dalam unggahan itu juga disebutkan bahwa pasangan ini sengaja memilih hari Senin sebagai hari kelahiran anak mereka karena bersamaan dengan hari kelahiran Nabi Muhammad, selain hari itu jatuh pada tarikh 1 Rajab. Baca kabar bahagia ini di SINI.
3/ Baru-baru ini Facebook menghadapi tuntutan lembaga hukum di Amerika dan Inggris terkait dengan dugaan bocornya informasi data 50 juta penggunanya yang digunakan untuk kepentingan kampanye Presiden Amerika Serikat Donald Trump tahun 2016 lalu. Facebook dituding telah memberikan akses data penggunanya kepada perusahaan riset di bidang politik Cambridge Analytica untuk aktivitas ‘psychographic voter model’.
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg beserta jajaran direksi media sosial populer yang telah memiliki lebih dari dua miliar pengguna di seluruh dunia itu kini harus menghadapi tuntutan hukum. Baca ulasannya di SINI.
4/ Rabu, (21/3), tepat pukul 11:50 WIB, Indonesia mengalami fenomena alam berupa hilangnya bayangan akibat posisi matahari mencapai titik puncak/kulminasi dan berada di garis khatulistiwa. Selain hari ini, Indonesia akan kehilangan bayangan pada tanggal 23 September mendatang. Apa penyebabnya? Baca di SINI.
5/ Baru-baru ini heboh video ikan kalengan yang terkontaminasi cacing sempat meresahkan masyarakat. Tidak sedikit orang yang kemudian jadi enggan mengonsumsi ikan kalengan karena mengaku masih trauma melihatnya. Humas BPOM, menyebutkan bahwa ada tiga produk ikan kalengan impor dengan merek Farmerjack, IO, dan HOKI yang terkontaminasi cacing.
Cacing yang ditemukan dalam produk makanan impor tersebut adalah cacing (parasit) jenis Anisakis. Cacing Anisakis memang dapat menimbulkan masalah pada ikan hingga pada manusia, sehingga bila dikonsumsi tanpa dimasak, atau dalam keadaan setengah masak, akan mengakibatkan penyakit. Baca bahayanya di SINI.
Baca juga:
Ini Penyebab Kematian Janin Dalam Kandungan Seperti yang Terjadi Pada Alm. Istri Kedua Opick
Ini Alasan Ario Bimo Utomo Menyentil Poligami Lewat Media Sosial
7 Fakta Tentang Chef Harada yang Baru Saja Berpulang, Nomor 5 Mengejutkan!
1/ Pasangan ganda putra asal Denmark, Mathias Boe/ Carsten Mogensen berusaha meredam kecepatan permainan Kevin/Marcus yang biasanya sulit mereka imbangi. Tapi karena belum pulih sepenuhnya dari cedera, Kevin/Marcus juga menurunkan tempo permainan sebagai strategi.
Meski tak mudah mengalahkan musuh bebuyutan yang memiliki catatan bertemu 4 kali mengalahkan mereka, Kevin/Marcus berhasil menang dua gim langsung 21-18 dan 21-17.
Kemenangan ini merupakan sejarah tersendiri. Mereka menjadi ganda putra pertama yang berhasil mengulang juara pada tahun berurutan 2017 dan 2018. Sebelumnya, Cuma pasangan ganda putra Ricky Subagdja/Rexy Mainaky yang berhasil mempertahankan gelar All England. Baca ulasannya di SINI.
2/ Siti Nurhaliza (39), penyanyi asal Malaysia baru saja melahirkan seorang bayi perempuan seberat 3,55 kg lewat persalinan caesar pada Senin (19/3). Kabar gembira ini disampaikan lewat pernyataan manajernya di akun instagram resmi @ctdk.
Momen ini sangat istimewa karena Siti Nurhaliza dan suaminya, pengusaha Khalid Mohamad Jiwa (59) telah lama menantikan kehadiran sang buah hati. Dalam unggahan itu juga disebutkan bahwa pasangan ini sengaja memilih hari Senin sebagai hari kelahiran anak mereka karena bersamaan dengan hari kelahiran Nabi Muhammad, selain hari itu jatuh pada tarikh 1 Rajab. Baca kabar bahagia ini di SINI.
3/ Baru-baru ini Facebook menghadapi tuntutan lembaga hukum di Amerika dan Inggris terkait dengan dugaan bocornya informasi data 50 juta penggunanya yang digunakan untuk kepentingan kampanye Presiden Amerika Serikat Donald Trump tahun 2016 lalu. Facebook dituding telah memberikan akses data penggunanya kepada perusahaan riset di bidang politik Cambridge Analytica untuk aktivitas ‘psychographic voter model’.
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg beserta jajaran direksi media sosial populer yang telah memiliki lebih dari dua miliar pengguna di seluruh dunia itu kini harus menghadapi tuntutan hukum. Baca ulasannya di SINI.
4/ Rabu, (21/3), tepat pukul 11:50 WIB, Indonesia mengalami fenomena alam berupa hilangnya bayangan akibat posisi matahari mencapai titik puncak/kulminasi dan berada di garis khatulistiwa. Selain hari ini, Indonesia akan kehilangan bayangan pada tanggal 23 September mendatang. Apa penyebabnya? Baca di SINI.
5/ Baru-baru ini heboh video ikan kalengan yang terkontaminasi cacing sempat meresahkan masyarakat. Tidak sedikit orang yang kemudian jadi enggan mengonsumsi ikan kalengan karena mengaku masih trauma melihatnya. Humas BPOM, menyebutkan bahwa ada tiga produk ikan kalengan impor dengan merek Farmerjack, IO, dan HOKI yang terkontaminasi cacing.
Cacing yang ditemukan dalam produk makanan impor tersebut adalah cacing (parasit) jenis Anisakis. Cacing Anisakis memang dapat menimbulkan masalah pada ikan hingga pada manusia, sehingga bila dikonsumsi tanpa dimasak, atau dalam keadaan setengah masak, akan mengakibatkan penyakit. Baca bahayanya di SINI.
Baca juga:
Ini Penyebab Kematian Janin Dalam Kandungan Seperti yang Terjadi Pada Alm. Istri Kedua Opick
Ini Alasan Ario Bimo Utomo Menyentil Poligami Lewat Media Sosial
7 Fakta Tentang Chef Harada yang Baru Saja Berpulang, Nomor 5 Mengejutkan!
Topic
#beritahebohsepekan