
Foto: Pixabay
Wadah plastik kini tidak hanya dijadikan tempat bekal makanan. Selain faktor harga yang lebih murah dibanding tempat makan berbahan stainless steel ataupun aluminium, warna-warna dan desain yang menarik kerap bikin kalap saat membelinya!
Nah, agar makanan yang disimpan dalam wadah tetap terjaga higienitasnya, yuk pahami beberapa cara membersihkan wadah dengan tepat.
1/ Hindari menenggelamkan wadah dalam rendaman air sabun
Selain membuang waktu, materi plastik sulit untuk menyerap sabun yang mengangkat sisa-sisa makanan dan minyak hanya dengan direndam. Segera bersihkan wadah selesai digunakan.
2/ Gunakan air sabun yang sudah ditambahkan air hangat
Ini berguna untuk membilas aroma dan sisa minyak yang mungkin menempel dari sisa makanan. Sudahi dengan air bersuhu normal untuk membilas.
3/ Telungkupkan wadah setelah selesai mencuci
Lebih baik lagi jika wadah langsung dikeringkan dengan tisu dapur.
Baca juga:
Tip Merawat Cetakan Kue Silikon
Sutil Kayu Berjamur? Ini Cara Mengatasinya
4/ Pisahkan wadah dan tutupnya saat menyimpanBeberapa wadah mempunyai teknologi mengunci saat digabungkan dengan tutupnya. Udara yang tersimpan dan terkunci di dalam wadah, akan menimbukan aroma yang tidak sedap dan menempel.
5/ Bilas dengan air panas lalu keringkan sebelum digunakan
Gunanya untuk membilas debu yang mungkin menempel saat penyimpanan, agar tidak tercampur dengan makanan.
Tak hanya itu, sebelum membeli pastikan wadah makanan yang digunakan terbuat dari plastik berjenis food grade, atau aman digunakan sebagai wadah makanan. Jangan pernah tergiur oleh promosi ataupun harga murah! (f)
Topic
#tipalatdapur, #wadahmakanan