
Foto: Fotosearch
T: Selama tiga bulan terakhir, saya bersikap pasif di media sosial. Pasalnya, setiap membuka medsos, saya jadi depresi posting status karena foto teman-teman sepertinya menyenangkan. Salahkah sikap saya ini? Apa saya iri?
J: Depresi merupakan dampak dari kebiasaan Anda membandingkan kehidupan Anda dengan orang lain. Melalui medsos, Anda melihat kehidupan orang lain selalu menyenangkan. Anda lupa, setiap orang punya masalah (yang bahkan lebih berat dari Anda). Namun, ada sebagian orang yang memang lebih suka memperlihatkan kehidupannya yang menarik di akunnya.
Berhentilah membandingkan kehidupan Anda dengan orang lain. Kalau pun Anda memilih untuk berhenti sebentar bermain medsos, silakan. Tapi, jangan terlalu lama dengan perasaan tersebut. Lakukan hal yang menyenangkan dan positif, seperti berkumpul dengan teman-teman dekat atau berolahraga untuk hilangkan depresi Anda.(f)
Topic
#mediasosial