Sex & Relationship
Rekreasi Seksi Bersama Pasangan

10 Sep 2016


Foto: Fotosearch

Buat yang senang bereksperimen, kegiatan bercinta nggak terbatas di dalam kamar tidur saja. Kita juga bisa mengeksplorasi berbagai ruangan di dalam rumah. Dan... kalau punya nyali, silakan pilih tempat bercinta di bawah langit, alias melakukan seks outdoor. Tiga lokasi berikut bisa kita pertimbangkan, nih.

1. Halaman rumah
Punya halaman belakang rumah yang agak luas, tapi tetap tersembunyi dari pandangan umum? Kalau jawabannya ya, kita tinggal mengajak pasangan untuk 'mojok'. Manfaatkan pohon besar atau tembok di rumah—jadi nggak perlu sampai heboh berguling-guling di atas rumput, he he he.
 
Caranya:
- Berdiri berhadapan dengan pasangan.
- Naikkan satu kaki kita melingkari pinggul pasangan (boleh kedua kaki selama dia kuat menopang tubuh kita, ya), dan sandarkan punggung kita ke tembok atau pohon tadi.
- Lingkarkan lengan kita ke leherny6a—kalau tinggi pasangan beda jauh memang agak sulit, nih.
- Untuk mempercepat orgasme, kita dan pasangan harus saling menstimulasi.

 Kapan? Pas dilakukan kalau kita dan pasangan selesai menghadiri kondangan—kita dan dia sama-sama lagi dandan dan wangi, kan....

2. Taman bermain
Ide ini mungkin terlalu berisiko, tapi kalau tahu triknya pasti nggak bakalan ketangkap petugas keamanan, kok. Pilih spot yang agak gelap sehingga nggak mengundang perhatian orang lain—lebih baik malam hari aja!

Caranya:
- Kita memakai rok lebar sementara suami mengenakan celana pendek yang berkaret—biar gampang dilepas dan dipakai kembali, hi hi hi....
- Kita duduk di atas meja atau tempat agak tinggi.
- Minta pasangan berdiri menghadap kita kemudian arahkan 'adik kecilnya' ke balik rok kita.
- Lingkarkan kedua kaki kita pada pinggang suami—kita boleh berbaring kalau memungkinkan.
 
Kapan? Setelah mencari makan malam di luar rumah atau kalau kita dan pasangan nggak bisa tidur lagi menjelang subuh.

3. Pinggir kolam renang
Kita dan pasangan tinggal menyiapkan baju renang, nih. Mau dilakukan siang atau sore hari, sih, terserah aja. Meski nggak sampai penetrasi, pastikan tempatnya aman dan nggak ada anak kecil, ya....
 
Caranya:
- Kita dan pasangan masuk ke dalam kolam renang
- Minta dia berdiri di belakang kita, sementara kita berdiri menghadap tepian kolam renang
- Pasangan bakal lebih bebas untuk menstimulasi bagian sensitif maupun payudara kita—waspada juga terhadap lingkungan sekeliling, ya!
- Kalau ingin lanjut, langsung keluar dari kolam biar bakteri nggak ikutan 'masuk'
 
Kapan? Saat liburan dan menginap di hotel yang berkolam renang. (f)


Topic

#tipbercinta