Sex & Relationship
4 Trik Menggoda Pasangan ala Geisha

8 May 2017


Foto: Pixabay

Geisha—berasal dari kata gei yang berarti seni dan sha yang artinya orang—merupakan salah satu tradisi yang menonjol di Jepang. Meski sebenarnya menawarkan pertemanan, banyak orang salah kaprah bahwa wanita-wanita cantik tersebut juga siap menghibur tamu-tamunya. Geisha yang mendapat training sejak usia belasan tahun justru ingin memperlihatkan keindahan wanita sebagai seni lewat penampilan, cara bicara, menyanyi, bermain musik, dan menari di depan banyak orang. Setidaknya ada lima hal yang bisa kita sontek dari Geisha untuk menggoda pasangan, nih.

1/ Berpenampilan layak
Kadang kita tampil seadanya di rumah karena merasa tidak dilihat oleh orang lain. Padahal pasangan sesekali juga ingin melihat kita berdandan untuknya. Nah, kejutkan dia malam ini dengan memakai pakaian seksi dari bahan satin atau sutera, lalu oleskan lipstik merah yang menggoda. Jangan lupa goda indra penciumannya dengan menyemprotkan parfum favorit kita atau mengoleskan lotion ke seluruh permukaan kulit kita.

2/ Melayani saat makan malam
Seperti halnya seorang Geisha yang siap melayani tamunya saat minum sake, kita pun harus cekatan saat menemani pasangan makan malam. Kita bisa mengatur meja makan sedikit berbeda, misalnya dengan cara menambahkan bunga atau lilin untuk menambah romantisisme. Bila tidak berbakat memasak sebaiknya jangan memaksakan diri. Pesan saja makanan favorit pasangan dan kita bisa membantu mengambilkannya atau menuangkan minuman.

3/ Mengobrol
Geisha ternyata dituntut untuk berwawasan luas sehingga tamunya dapat menikmati kebersamaan seharga 15.000 yen (sekitar Rp1,7juta dengan nilai tukar 1yen= Rp 117). Topik obrolan bisa dunia politik hingga seni, tapi dilarang menceritakan dirinya sendiri sehingga Geisha tetap menjadi sosok yang misterius. Coba hibur pasangan dengan cerita-cerita lucu atau pancing pendapatnya mengenai sesuatu dan jadilah pendengar yang baik selama dia berbicara. Sst, menjaga ego pria adalah keahlian mutlak yang harus dimiliki seorang Geisha!

4/ Foreplay perlahan
Gerakan Geisha selalu terlihat teratur dan terukur sehingga terkesan jual mahal. Kita juga bisa mempraktikkannya saat foreplay yang akan membuat pasangan kewalahan, he he he. Misalnya kita berinisiatif memberikan ciuman panas sambil membuka pakaian pasangan, tapi dia belum boleh menyentuh kita. Bisa juga membuat pasangan menuruti keinginan kita sebelum memberikan keinginannya. (f)

Baca juga:
3 Titik Sensitif pada Tubuh Pria
3 Langkah Buka Cakra untuk Memaksimalkan Aktivitas Seksual
Putri Salju, Catwoman, atau Geisha? Ini Cara Membaca Fantasi Seks Wanita

 


Topic

#tipbercinta