
"Fashion Police" kehilangan host utamanya, Joan Rivers, yang wafat pada 4 September 2014. Sempat terhenti sementara, sebelum kembali tayang Januari 2015 bersama tim komentator yang terdiri atas Kathy, presenter E! Giuliana Rancic, Kelly Osbourne, dan Brad Goreski.
Komentar Giuliana tentang gaya rambut penyanyi remaja Zendaya di pesta The Oscars 2015, yang dianggap rasis. Saat itu Zendaya bergaya dengan rambut dreadlocks panjang, yang dikomentari Giuliana "bau minyak nilam dan mariyuana."
Meski Giuiliana sudah minta maaf lewat Twitter dan "Fashion Police", komentarnya itu tetap jadi bulan-bulanan media di AS.
Kathy sendiri mengatakan kalau dia nggak mau menggunakan komedinya untuk menyindir kebudayaan tertentu atau nggak bersikap toleran terhadap perbedaan, baik dari preferensi seksual, warna kulit, atau isu sensitif lain.
"Fashion Police" sendiri tayang kembali Senin, 30 Maret 2015, bersama Brad, Giuliana, dan produser eksekutif, Melissa Rivers.