
Dua film berikut memiliki genre berbeda. Sing bisa ditonton bersama keluarga, sedangkan Assassin’s Creed lebih baik ditonton bersama pacar atau teman.
Sing
Buster Moon (Matthew McConaughey), sang koala yang punya sifat optimistis, memiliki obsesi untuk menghidupkan dan mengembalikan kejayaan teater yang ia cintai. Bersama sahabatnya, kambing bernama Eddie (John C. Reilly), ia mengadakan kompetisi menyanyi untuk mencari dana sekaligus talent untuk diorbitkan. Sampailah pada babak final yang menyisakan 5 kontestan: Rosita (Reese Witherspoon), babi yang mengubur cita-citanya menjadi penyanyi; Mike (Seth MacFarlane), tikus arogan; Ash (Scarlett Johansson), punk-rocker landak yang pernah menjadi anggota band rock; Meena (Tory Kelly), gajah remaja yang memiliki suara indah, tapi takut tampil; serta Johnny (Taron Egerton), gorila yang lebih memilih karier sebagai penyanyi. Sebuah tontonan keluarga yang menarik untuk dinikmati di akhir tahun.
Assassin’s Creed
Callum Lynch (Michael Fassbender) terhindar dari hukuman mati. Sebagai gantinya, ia menjadi percobaan Abstergo Industries, yang dipimpin oleh Alan Rikkin (Jeremy Irons) dan putrinya, Sophia Rikkin (Marion Cotillard). Sophia adalah peneliti yang mengepalai proyek Animus, mengirim Lynch ke Spanyol pada abad-15 untuk mengalami petualangan leluhurnya. Bagai melompat ke dalam video game, Lynch menemukan bahwa leluhurnya adalah pemimpin kelompok Assassins yang berseteru dengan kelompok Templars. Film yang diadaptasi dari game berjudul sama ini akan lebih dramatis disaksikan dalam versi 3D, sehingga Anda bisa merasakan sensasi free fall dari ketinggian hampir 40 meter yang dilakukan Aguilar. (f)
Nuri Fajriati & Desiyusman Mendrofa
Topic
#filmakhirpekan