
Bagaimana jadinya jika seorang detektif bersekutu dengan perampok? Kisah ini dialami oleh Big Nick (Gerard Butler).
Cerita bermula dengan adegan perampokan berlian saat proses pengiriman dengan pesawat. Perampokannya pun tak main-main hingga polisi tak mampu mencegah hilangnya berlian seharga miliaran dolar Amerika tersebut. Mendengar kabar tersebut, Nick bersama kepolisian Prancis ditugaskan untuk melacak siapa dalang dari hilangnya berlian tersebut.
Pada saat yang sama, Nick juga berada di dalam situasi ekonomi yang terimpit dan jenuh dengan pekerjaannya sebagai polisi. Nick pun suka rela menawarkan diri untuk bekerja sama dengan Donnie (O'Shea Jackson Jr.) dan grup perampok Panther yang dipimpin oleh seorang perempuan, Jovanna (Evin Ahmad).
Menyusun berbagai rencana cerdas yang tak boleh gagal, penonton tak berhenti dibuat tegang oleh aksi Nick dan kawan-kawan membobol bursa berlian paling besar di dunia. Kerja sama tim dan ketangkasan sangat diperlukan demi mendapatkan kembali berlian tersebut. Ragam cara tak terpikirkan yang Panther lakukan sukses bikin penonton berdecak kagum. Lantas, apakah Nick akan terlena akan adrenalinnya saat bersama Donnie dan Panther? Atau Nick masih berpegang teguh pada identitasnya sebagai detektif kepolisian?
Film aksi ini tidak hanya menawarkan ketegangan, humor segar juga terselip hingga penonton tidak bosan. Tak ketinggalan latar Eropa yang memanjakan mata. Selain itu, film ini memberikan banyak sudut pandang lain mengenai persahabatan dan kehidupan yang tak selalu hitam-putih.
Jika ingin menyaksikan film aksi yang segar, film ini bisa masuk ke agenda akhir pekanmu. Film Den of Thieves 2: Pantera mulai tayang di bioskop kesayangan mulai 8 Januari 2025. Jangan sampai ketinggalan, ya! (f)
Baca juga:
7 Drakor Terbaru Januari: Kisah Cinta di Tempat Kerja Hingga di Antariksa
The Prosecutor: Donnie Yen Jadi Jaksa Jagoan Menuntut Keadilan
Wajah Femina 2014 Alya Nurshabrina Mengisi Suara Tokoh Utama Film Animasi ZANNA: Whisper of Volcano Isle
Ghina Athaya
Topic
#feminaindonesia, #reviews