Dok. Istimewa
Di masa pandemi seperti saat ini, selain melakukan aktivitas bekerja, belajar dan beribadah di rumah, menonton serial drama Korea kembali menjadi alternatif kegiatan menghilangkan kebosanan. Ketampanan dan kecantikan para pemainnya membuat para pecinta drama Korea betah berlama-lama di depan televisi atau layar gawai mereka untuk menyelesaikan semua episode yang ada.
Tema dari drama Korea juga sangat beragam dan sangat dekat dengan kehidupan kita sehari-hari. Mulai dari konflik dalam keluarga, perselingkuhan, profesi hingga kuliner yang menunjukkan kecintaan pada makanan, persaingan antar koki, makanan sebagai pelarian, dan bahkan rasa cinta yang muncul karena kesukaan yang sama pada satu makanan.
Femina memilihkan 8 serial drama Korea yang bertemakan kuliner. Bisa bikin penasaran untuk mencoba kuliner Korea dan dijamin bikin baper juga lho.
Dok. MBC
1. Jewel in the Palace
Mulai tayang tanggal 15 September 2003, drama ini mengambil latar Dinasti Chosun. Drama yang ditayangkan di jaringan MBC ini memiliki episode yang cukup panjang, yaitu 72 episode. Adegan-adegan memasak dalam drama ini dilakukan tokoh Seo Jang-geum (Lee Young-ae).
Jewel in the Palace berkisah tentang Seo Jang-geum yang awalnya hanya pembantu koki istana, kemudian berhasil menjadi seorang koki dan berakhir menjadi dokter istana. Ia juga terlibat asmara dengan Min Jung-ho (Ji Jin-hee) yang kemudian menjadi suaminya. Drama ini merupakan salah satu drama yang memperkenalkan makanan Korea dan terkenal di seantero Asia.
Lanjut ke halaman berikutnya : Gourmet.
Baca juga :
Setelah The World of The Married, Ini 4 Drama Pernikahan Wajib Tonton Lainnya
7 Drama Seri Seru untuk Mengisi Pekan Ini
5 Drama Korea tentang Kisah Cinta Pertama Idaman Banyak Orang
Bennita Luisa
Topic
#koreancorner, #dramakorea