Trending Topic
Akan Konser Setelah Lebaran, Tiket Super Junior Super Show 7S Diserbu Fans

14 May 2019

Foto : Mecimapro

Sejak promotor Mecimapro mengumumkan akan membawa boy group Korea Selatan Super Junior alias SUJU ke Jakarta, para penggemarnya yang disebut ELF bersorak. 

Konser akan digelar tanggal 15 Juni 2019 di Indonesia Convention Exhibition Hall, BSD itu akan jatuh sepuluh hari setelah perayaan hari raya IdulFitri. Sebagian ELF bergurau, ini ibarat silaturahmi dengan boy group yang sudah eksis di dunia hiburan K-Pop sejak tahun 2005 itu.

Saat tiket mulai dijual untuk umum siang hari tadi, 14/5, para penggemar pun berjibaku untuk mendapatkan tiket yang dijual mulai dari Rp 1.000.000 hingga Rp 2.400.000 itu. Tak pelak ini sempat membuat situs dan aplikasi penjual tiket melambat dan sulit diakses. Kepanikan pun terjadi dan membuat #SS7SinJKT menjadi trending di Twitter. 

Saat tulisan ini diturunkan, status semua tipe tiket tertulis HABIS!

Ada banyak alasan mengapa antusiasme ELF sangat tinggi menyambut konser Super Junior kali ini. Berikut ini adalah beberapa alasannya:

1/ Ini bukan kali pertama Super Junior tampil di depan publik Indonesia, sebelumnya mereka pernah menggelar konser Super Show 4 (2012), Super Show 5 (2013), Super Show 6 (2015), dan konser sebagian anggota yaitu Super Junior K.R.Y (2016). Tapi tentu itu terasa sangat lama bagi penggemar. Penampilan mereka di pembukaan Asian Games 2018 lalu, jelas kurang lama.

2/ Apalagi setelah sembilan tahun group ini tidak lengkap karena ditinggal anggotanya menjalani tugas wajib militer, kali ini mereka akan tampil lebih lengkap. Anggota termuda, Kyuhyun baru saja selesai wajib militer baru-baru ini. 

3/ Dalam perjalanannya, mereka memang kerap tidak lengkap saat tampil di panggung, tapi untuk konser Super Show, biasanya anggota yang aktif selalu hadir. Termasuk Choi Si-won yang kerap disibukkan drama atau Heechul yang kondisi kesehatannya beberapa kali membuatnya tak bisa ikut tampil dalam acara promosi album.

3/ Huruf S di belakang Super Show 7 adalah singkatan dari Special, karena sebenarnya konsepnya seperti konser encore (penutup) yang biasanya hanya digelar di Korea. Tapi setelah SS7S digelar di Seoul awal Maret lalu, SS7S berlanjut ke beberapa negara. 

4/ Meski merupakan bagian dari konser Super Show 7 yang mempromosikan album Play, namun ada perbedaan set list dalam SS7S, termasuk juga VR yang akan ditampilkan dalam konser.

5/ Akan ada lebih banyak penampilan solo anggota Super Junior. Termasuk Ryeowook yang akan bernyanyi sambil bermain piano. Leeteuk, sang leader juga akan tampil solo yang tidak terjadi saat Super Show 7.  Begitu juga anggota yang baru merilis single/mini album; Heechul, Suju D&E, dan Kyuhyun. 
 
Yang pasti selalu ada kejutan-kejutan kecil di konser Super Show yang dinantikan penggemar Super Junior. Mereka juga lebih atraktif saat tampil di konser sendiri ketimbang saat tampil bersama group lain.

Apakah Anda termasuk yang berhasil mendapatkan tiket Super Show 7S? (f)

UPDATE:
Menanggapi antusias penonton, promotor memperluas area konser dan menambah kapasitas penonton. Sayangnya, lewat akun pribadinya di media sosial, Kyuhyun mengatakan tidak akan ikut dalam konset ini. 

Baca Juga:

Backstreet Boys Akan Konser di Jakarta, Harga Tiketnya Mulai Rp950 Ribu
Merilis Album PLAY, Super Junior Senang Bisa Promosi dan Berkompetisi dengan Grup-Grup Idol Baru


 


Topic

#superjunior, #koreancorner