
PERSYARATAN KHUSUS
Perhiasan
- Merupakan 1 (satu) jenis perhiasan, misalnya: anting/kalung/gelang/cincin/bros (tidak termasuk arloji, topi)
- Jenis desain perhiasan yang dilombakan adalah Costume Jewelry*, yang berfungsi sebagai barang fashion (fashion item) bukan untuk investasi dan bukan fine jewelry.
- Bahan dasar tidak boleh menggunakan material: emas, emas putih, perak, tembaga, batu mulia (berlian, mirah, safir, zamrud), satwa yang dilindungi, bahan yang berbahaya (toxic material).
- Boleh menggunakan alat elektronik.
(*COSTUME JEWELRY: PERHIASAN YANG TERBUAT DARI MATERIAL SEPERTI LOGAM DASAR (TIMAH, NIKEL, KUNINGAN, SEPUH EMAS, SEPUH PERAK), KACA, PLASTIK, AKRILIK, KAYU, BATU IMITASI, KRISTAL MEWAH, CUBIC ZIRCONIA, DAN BATU SEMIMULIA)
Tas
- Merupakan 1 (satu) jenis tas, misalnya: clutch, traveling bag, evening/day bag, dan seterusnya (tidak termasuk koper).
- Bahan dasar tidak boleh menggunakan batu mulia (berlian, mirah, safir, zamrud), satwa yang dilindungi, maupun bahan yang berbahaya (toxic material).
- Boleh menggunakan bahan perak.
- Boleh menggunakan alat elektronik.
Sepatu
- Merupakan 1 (satu) pasang sepatu (dengan hak tinggi/hak rendah/tanpa hak). Misalnya: sepatu tertutup, sepatu bot, sandal dan lain-lain.
- Bahan dasar tidak boleh menggunakan batu mulia (berlian, mirah, safir, zamrud), satwa yang dilindungi, bahan yang berbahaya (toxic material).
- Boleh menggunakan bahan perak.
- Boleh menggunakan alat elektronik.
PERSYARATAN UMUM LOMBA
- Wanita/pria WNI, usia minimal 18 tahun.
- Umum, diutamakan siswa maupun lulusan sekolah mode, pendidikan desain/senirupa/sejenis ataupun profesional di bidang ini.
- Mengirim 9 (sembilan) karya dalam bentuk sketsa, terdiri atas: 3 (tiga) desain perhiasan, 3 (tiga) desain tas, dan 3 (tiga) desain sepatu untuk segmen pasar wanita dengan tema besar: ART ATTACK.
- Tema bebas, namun ke-9 desain tersebut harus merefleksikan kesatuan tema sebuah koleksi.
- Bebas menggunakan bahan apa pun kecuali yang tercantum dalam syarat khusus.
- Karya desain dikirim dalam bentuk sketsa, dibuat dalam ukuran sebenarnya dan berwarna di atas kertas putih, tebal minimal 100 gram, ukuran A4 (29,7 x 21cm).
- Lengkapi setiap sketsa desain dengan:
a. Detail rancangan:
b. Contoh bahan yang digunakan.
c. Penjelasan singkat (maksimum 1 halaman A4/ 400 kata) tentang tema dan konsep desain mencakup sumber ide, bahan, teknik rancangan, biaya (bahan dan pembuatan), target
pasar dan perkiraan harga.
d. Sertakan isian formulir, fotokopi KTP/SIM yang masih berlaku, pas foto terbaru 4x6 cm.
Catatan:
- Satu formulir berlaku untuk satu kiriman desain. Tiap peserta boleh mengirimkan lebih dari satu karya dalam amplop berbeda.
- Penilaian berdasarkan:
1. Kreativitas, Gaya (style)
2. Keserasian (bentuk, tekstur, warna, ukuran, bahan)
3. Konsep sesuai tema
4. Kesatuan koleksi antara perhiasan, tas, dan sepatu, daya pakai
5. Daya jual
6. Presentasi
- Akan dipilih 20 semifinalis yang wajib mewujudkan 3 (tiga) karya (perhiasan, tas dan sepatu) yang akan ditentukan panitia/juri. Sepuluh karya terbaik akan menjadi Finalis LPA 2016.
- Sepuluh finalis akan mengikuti penjurian utama dan peragaan pada Jakarta Fashion Week 2017 di bulan Oktober 2016.
- Keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat, tidak diadakan surat-menyurat dan hadiah yang diterima tidak dapat ditukarkan.
- Kirimkan persyaratan lomba dan formulir LPA ke:
Panitia Lomba Perancang Aksesori Femina Group
Gedung Femina
Jln. H.R. Rasuna Said Blok B Kav. B32-33
Jakarta 12910
Tulis “ LPA 2016” di sudut kiri amplop
- Kiriman sketsa dan kelengkapannya diterima Panitia paling lambat 7 Agustus 2016 (cap pos).Gedung Femina
Jln. H.R. Rasuna Said Blok B Kav. B32-33
Jakarta 12910
Tulis “ LPA 2016” di sudut kiri amplop
- Formulir pendaftaran dapat diperoleh di majalah Femina, Dewi, Cleo, dan Grazia atau diunduh di website Jakarta Fashion Week.
- Anda juga bisa langsung mendaftarkan diri di sini dengan cara mengisi lengkap formulir yang tersedia dan mengunggah sketsa desain (maks. 4 MB) disertai deskripsi tema dan penjelasan bahan.
- Lomba ini tertutup bagi seluruh karyawan Femina Group.
Jangan lupa follow Twitter @LPAksesori dan Instagram @LPAksesori, serta like page Lomba Perancang Aksesori di Facebook untuk mendapatkan info terkini.
Topic
#LPA