Money
Wanita di Jepang Mengalami Kenaikan Gaji Lebih Signifikan Dibandingkan Pria

12 Jul 2017


Foto: Pixabay

Jika gaji pekerja seni pria di Hollywood lebih tinggi dibandingkan wanita, di Jepang justru sebaliknya. Pada umumnya, standar gaji karyawan pria cenderung stagnan, bahkan menurun 0,5% selama satu dekade, seperti yang dikutip dari Bloomberg. Fakta ini didapatkan berdasarkan survei yang dilakukan Shinsei Bank.
 
Sebaliknya, Kementerian Tenaga Kerja Jepang mengungkapkan kalau wanita di Negeri Matahari Terbit mengalami kenaikan gaji yang cukup signifikan, yaitu 15% untuk periode yang sama. Akibatnya, wanita pun jadi lebih mandiri secara finansial dan berperan dalam menentukan jumlah uang saku yang diterima suami maupun anak-anaknya.
 
Secara tidak langsung, kemandirian wanita dalam mengatur keuangan memengaruhi cara pandang anak terhadap orangtua. Penelitian dari Hakuhodo Institute of Life and Living menunjukkan kalau 68,8% responden yang masih anak-anak mengakui kalau mereka menghormati ibu mereka. Sementara itu, hanya 62% anak yang merasa hormat terhadap sang ayah. Untuk pertama kalinya di Jepang, ibu menjadi sosok yang lebih dihormati dibandingkan ayah.
 
Sepertinya ini terjadi karena adanya peran ganda ibu. Para ibu yang bekerja tetap dapat mengatur rumah tangga secara bersamaan. Apalagi, mereka turut andil dalam pengaturan finansial dalam keluarga. Ini membuat anak-anak memandang ibu mereka sebagai sosok yang mengagumkan. (f)
 
Baca juga:
Inilah 5 Reksa Dana Saham Terbaik yang Bisa Anda Pilih Sebagai Investasi
Sebelum Bertransaksi Online, Cek Keamanan Rekening yang Dituju di CekRekening.id
4 Hal yang Harus Dilakukan Ketika Menghadapi PHK


Topic

#aturuang