
Foto: Fotosearch
Berdasarkan rilis yang femina terima dari Rumah.com, kita nggak membutuhkan area rumah yang luas untuk melakukan kegiatan bercocok tanam. Apalagi bagi pencinta sayuran, tentunya nggak ingin melewatkan satu hari pun tanpa santapan hijau. Jika berharap dapat memproduksi sayuran sendiri di rumah dengan lahan terbatas, salah satu solusi adalah menumbuhkan sayuran melalui wadah toples atau mangkuk.
Keuntungannya:
- Gratis, walaupun sebenarnya kita sebelumnya telah membeli sayuran tersebut. Hanya butuh sedikit air, kok.
- Dapat memotong anggaran belanja, walaupun kita tidak akan mendapatkan keuntungan atau panen besar dari sayuran-sayuran ini.
- Makanan organik jadi lebih terjangkau. Jika kita memulainya dengan membeli sayuran organik, maka kita dapat menumbuhkannya kembali tanpa keluar biaya tambahan.
Nah, sayuran apa saja yang dapat ditanam kembali di rumah hanya dengan sebuah wadah dan sedikit air. Ini daftarnya:
1. Bok Choy (Sawi China)
Potong bagian bawah tangkai dan tempatkan dalam mangkuk kecil berisi air. Anda akan melihat pertumbuhan yang baru dari tengah dalam 1-2 hari. Untuk pertumbuhan yang signifikan akan terlihat kurang dari seminggu
2. Kubis
Tempatkan ujung akar dalam mangkuk berisi air. Untuk memanen, ambil bagian yang tumbuh di sisi dalam karena rasanya paling enak.
3. Daun Wortel
Anda tidak bisa menumbuhkan wortel di media tanam air, namun Anda dapat menumbuhkan kembali bagian daun hijaunya. Tempatkan pangkal wortel dalam mangkuk berisi air. Saat panen, daun wortel ini bisa dijadikan salad dan bumbu pesto.
4. Seledri
Potong bagian bawah tangkai dan tempatkan dalam mangkuk kecil berisi air. Pertumbuhan akan dimulai dalam 3-4 hari, namun butuh waktu lebih agar seledri sepenuhnya tumbuh. Anda juga bisa mengeringkan seledri ini dan membuatnya menjadi seledri bubuk.
5. Bawang Daun
Bawang daun termasuk bahan yang sering digunakan dalam memasak. Potong bagian bawah tangkai bawang daun dan tempatkan dalam secangkir air. Pertumbuhan baru akan muncul di bagian tengah batang tanaman.
6. Serai
Potong bagian bawah serai dan tempatkan di wadah yang tinggi dengan air berisi setengah atau lebih. Tunas serai akan tumbuh dari bagian tengah.
7. Selada
Potong bagian bawah kepala selada dan tempatkan dalam mangkuk kecil. Pertumbuhan baru akan terlihat dalam waktu 3 hari. Selada bisa dipanen dalam waktu 2 minggu.
Gampang, kan? (f)
Topic
#sayuran