
Gaya hidup Zendaya bisa ditiru jika memang cocok dengan kita. Foto: Instagram @challengersmovie
Tahun 2024 mungkin bisa disebut sebagai tahunnya Zendaya. Sejak awal tahun, Zendaya seperti 'ngegas' terus, dimulai dari kesuksesan film yang dibintanginya, Dune: Part Two, dan serangkaian gayanya saat road show promosi film itu.
Belum lagi ia muncul sebagai cover Vogue dan British Vogue, dan jadi tamu berbagai talk show terkenal di Amerika dan Eropa.
Kini, Zendaya tengah sibuk mempromosikan film terbarunya, Challengers, yang baik dari cerita maupun promosi menempatkannya sebagai pusat atensi.
Penampilannya yang selalu bersinar bikin kita penasaran, seperti apa, sih, gaya hidup yang dijalani Zendaya. Siapa tahu ada yang bisa ditiru....
1. Pola makan sehat
Zendaya dikenal memiliki pola makan sehat yang teratur dan seimbang. Karena berkarier di industri sejak kecil, tak heran kalau sejak usia 11 Zendaya telah menjalani pola makan vegetarian, menghindari daging dan memilih untuk mengonsumsi bermacam makanan dari berbagai kelompok makanan.2. Rutin olahraga
Meski tidak mengikuti rutinitas ke gym, Zendaya konsisten dengan aktivitas fisik yang meliputi menari, tinju, dan pilates. Zendaya juga menjaga tubuhnya dengan melakukan latihan peregangan, yoga selama 15-30 menit, joging jarak pendek, dan latihan lain untuk memperkuat ototnya.Latihan ekstra yang harus ia jalani demi perannya sebagai petenis dalam film Challengers juga berat. Selama 3 bulan ia berlatih tenis intensif dengan Brad Gilbert, pelatih tenis terkenal. Pagi berlatih tenis, lanjut 2 jam di gym. Wow!
3. Saling dukung dengan pasangan
Berpacaran dengan Tom Holland sejak main bersama dalam Spider-Man: Homecoming, Zendaya tahu kesibukannya kadang membuatnya tak sempat meluangkan waktu dengan Tom yang sama sibuknya. Namun dukungan sang kekasih, sesimpel komen beremoji di media sosial, sudah cukup untuk menyemangatinya.4. Menerima diri sendiri
Zendaya aktif dalam memperjuangkan self-love dan body positivity, menginspirasi banyak orang untuk merayakan keunikan dan keindahan tubuh mereka. Ia juga terbuka berbagi pengalaman pribadinya terkait kesehatan mental.5. Mengelola stres
Zendaya telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam mengelola stres dan menciptakan keseimbangan dalam hidup. Menyambung keterbukaannya dalam kesehatan mental, ia mengaku mencari bantuan profesional untuk mengatasi tekanan mental yang mungkin muncul dalam karier aktingnya, serta menunjukkan pentingnya berbicara dengan seseorang yang objektif.Kemampuannya untuk menyampaikan pesan melalui peran-perannya, seperti sebagai Rue dalam serial Euphoria juga menunjukkan cara dia mengelola tantangan mental secara bijaksana.
Baca juga:
Inspirasi OOTD Tenis, Nyaman Bergerak dan Stylish
Challengers: Antara Tenis, Cinta, dan Ambisi
14 Gaya Zendaya Mempromosikan Challengers di 6 Negara
Amelia Listi
Topic
#gayahidup