
Menu makanan yang sehat haruslah bervariasi dan komplet. Mencakup makanan kaya serat dan antioksidan, protein, lemak, dan karbohidrat. Bila makanan yang dikonsumsi hanya itu-itu saja, maka gizinya jelas tidak cukup. Mengenai jumlah kalori, satu porsi pempek kira-kira mengandung 150 kalori, sementara mi ayam 280 kalori dan bakso 300 kalori. Kalau dijumlahkan, maka kalori yang masuk setiap harinya hanya 730 kalori. Padahal, wanita membutuhkan kalori sekitar 1.500-1.800 kalori tiap harinya. Oleh karena itu, sangat tidak di anganjurkan mengganti menu utama dengan jenis-jenis makanan tersebut.
Kalau dalam jangka waktu panjang, Anda hanya mengonsumsi makanan itu, maka tubuh akan mengalami defisiensi (kekurangan) makronutrien. Badan akan terasa lemas, lesu, dan tak bertenaga. Berat badan pun akan menurun sehingga risiko rambut rontok, otot mengecil, kulit kering, dan terkena anemia tak dapat dihindari. Sebaliknya, kalau makanan itu dijadikan sebagai snack tambahan setiap hari, maka badan akan menggelembung. (f)
Topic
#bakso