Food Trend
Kindness Fridge, Kulkas Isi Nasi Kotak Gratis di Dubai Menyentuh Hati Banyak Orang

26 Jul 2017


Foto: Dok. Khaleej Times
 
MyGovinda’s Restaurant, sebuah restoran India di Dubai, setiap hari meletakkan Kindness Fridge, yakni kulkas berisi nasi kotak, buah, minuman, dan  laban (sejenis minuman yoghurt). Pekerja konstruksi di sekitar restoran ini terlihat selalu mengantre dan menikmati sajian gratis ini.  
 
Setiap harinya kulkas diisi ulang dua kali, yakni sore dan jelang malam, mengikuti jam istirahat pekerja konstruksi.
 
Program ini dilaksanakan di kedua lokasi restoran di Umm Suqueim dan Al Karama, wilayah  padat pekerja konstruksi.
 
Seperti yang dilansir Khaleej Times, Sanjit Advani Director MyGovinda’s Restaurant menuturkan, kegiatan sosial ini dilakukan karena melihat banyak pekerja yang tidak mampu membeli makanan bergizi setiap hari. Padahal, begitu banyak makanan yang masih dalam kondisi baik malah dibuang oleh restoran ini, terutama jika jam buka restoran sudah berakhir.

“Kini kami mengatur produksi makanan di restoran untuk dibagikan ke mereka yang membutuhkan,” ujar Sanjit.
 
Kegiatan ini adalah salah satu pelaksanaan kebijakan pemerintahan Uni Emirat Arab (UEA). Pada akhir 2016, presiden UEA Yang Mulia Sheikh Khalifa Bin Zayed Al Nahyan mengumumkan tahun 2017 sebagai The Year Of Giving.
 
Pengumuman ini lalu dilanjutkan dengan menjadi kebijakan yang diadaptasi oleh berbagai pihak, baik pemerintah, swasta, maupun perorangan dalam bentuk kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR), menjadi sukarelawan, dan pengabdian kepada bangsa. Bagaimana dengan Anda? Inspirasi ini juga bisa diadaptasi jika Anda memiliki usaha di bidang kuliner. Karena berbagi kebahagiaan bisa dilakukan dengan apa pun yang kita punya. (f)

Baca juga:
Saking Cintanya Pada Tempe, Pria Amerika Ini Terbang Ke Indonesia
Disantap Barack Obama Saat di Yogya, Mi Lethek Bikin Penasaran
Siap-siap Viral, Ini Kiwi Sorbet Bar Chef Dominique Ansel 
 


Topic

#InfoKuliner