Daging
Shabu-Shabu Rumahan Untuk Ngumpul-Ngumpul

3 Sep 2022

dok.Shutterstock


SHABU-SHABU RUMAHAN
Kehadiran konbu di dalam air kaldunya membuat hidangan ini terasa gurih alami. Sedap disajikan saat ngumpul-ngumpul, nih!

Kaldu: 
3 L air
300 g tulang ayam (bagian punggung)
75 g konbu*
4 siung bawang putih, memarkan
3 batang bawang daun, ambil bagian putihnya
2 cm jahe, kupas, memarkan
75 ml japanese soy sauce
Isi:
250 g daging sapi bagian has dalam
100 g jamur shiitake
100 g jamur enoki
200 g shirataki 
200 g sawi putih
250 g tofu, potong dadu 2 cm
100 g udon 
Saus:
50 ml kecap asin
3 sdm air jeruk lemon

1/ Kaldu: Rebus air bersama tulang ayam dan konbu di atas api sedang selama 1 jam, sambil dibuang bagian lemak sapi yang mengapung di permukaan air kaldu.

2/ Kecilkan api, masak terus selama 1 jam hingga kaldu ‘keluar’. Angkat, saring.

3/ Masukkan sisa bahan kaldu, aduk rata. Masak kembali di atas api sedang hingga mendidih, angkat. Tuang ke dalam panci steamboat.

4/ Penyajian: Siapkan kompor gas kecil di atas meja makan. Letakkan panci steamboat berisi air kaldu di atasnya. Masukkan bahan isi ke dalam panci, masak selama 1 menit hingga matang.
Sajikan panas. (f)

Baca juga: 
Tren Tea Blend di Luar Negeri, Indonesia Sedang Menyusul? 
Menanam Microgreens Bisa Jadi Hobi Baru
Hwangnam-Ppang, Kue Korea yang Mirip Bakpia Jogja


 

Trifitria Nuragustina