Daging
Resep Bakso Isi Sum-Sum yang Lumer di Mulut

27 Aug 2019


Foto: Dok. Femina

Bahan:
500 g daging sapi cincang
3/4 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
3 siung bawang putih, cincang halus
3 sdm tepung sagu
1 putih telur ayam, kocok lepas
150 g sumsum sapi, potong 11/2 cm
Kuah, didihkan:
2 L kaldu sapi
4 siung bawang putih, cincang halus, tumis hingga harum
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
Pelengkap:
150 g mi telur kering, seduh air panas, tiriskan
100 g bihun kering, seduh air panas, tiriskan
2 batang daun bawang, iris halus
2 batang seledri, iris halus
Bawang merah goreng, siap pakai

Cara Membuat:
  1. Campur semua bahan kecuali sumsum, aduk rata. Uleni selama 10 menit.  
  2. Ambil 1 sdm adonan, bulatkan, pipihkan. Isi dengan 4 potong sumsum. Rapatkan sambil bulatkan kembali. Lakukan hingga semua bahan habis. 
  3. Masukkan bakso ke dalam kuah mendidih. Masak hingga bakso matang dan mengapung ke permukaan kuah. Angkat.
  4. Penyajian: Atur mi, bihun, daun bawang, dan seledri dalam mangkuk saji. Tuangi kuah dan bakso. Taburi bawang goreng. Sajikan panas.
Baca juga:
Menikmati Chai Autentik di Chaiholics
LOKAL, Nasionalisme di Meja Makan
 


Topic

#bakso, #dagingsapi