Celebrity
Membuka Korea Brand & Entertainment Expo (KBEE) 2017 Jakarta, Super Junior D&E Membuat Penonton Bersorak Tanpa Henti

8 Sep 2017

 
Hari Senin sore (4/9), lantai 3 Sheraton Hotel di Gandaria City, Jakarta, ramai oleh lalu-lalang para wanita muda. Hari itu dilangsungkan pembukaan Korea Brand & Entertainment Expo (KBEE) 2017 Jakarta. Istimewanya, acara kerja sama antara pemerintah Korea dan Indonesia ini menghadirkan anggota Super Junior, yaitu Donghae dan Eunhyuk, yang merupakan anggota sub unit grup Suju, Super Junior D&E. Mereka hadir sebagai ambassador KBEE 2017 Jakarta bersama aktris dan bintang acara variety Running Man, Song Ji-hyo. (Baca juga: Menjadi Ambassador KBEE 2017 Jakarta, Super Junior D&E Akan Hadir di Jakarta Pada Bulan September) Dan, para wanita muda tadi bisa menghadiri acara tersebut untuk melihat penampilan Super Junior D&E—yang menjadi bagian dari acara pembukaan—setelah mendaftar beberapa hari sebelumnya dalam jumlah terbatas.

Penampilan D&E di pamungkas acara  menjadi hal yang paling ditunggu hari itu. Suasana Gandaria City Hall yang menjadi tempat acara pembukaan KBEE Jakarta 2017 pun menjadi seperti venue konser. Ratusan penonton yang hadir saat itu tidak henti-hentinya berteriak takjub menyaksikan idolanya tampil di hadapan mereka langsung.

Super Junior D&E mengawali penampilan mereka dengan single utama dari album Korea mereka, Growing Pain, dilanjutkan dengan If You. Tidak hanya histeris, para penonton pun ikut bernyanyi sepanjang lagu, sehingga suara D&E sedikit tenggelam di antara gemurh nyanyian penonton.

Selesai menyanyikan dua lagu, D&E menyapa penonton menggunakan bahasa Indonesia.  “Terima kasih. Apa kabar? Assalamualaikum. Selamat sore!” sebut Eunhyuk yang langsung disambut pekikan penonton. Penonton punmengucapkan salam kembali, “Waalaikumsalam.”

Beberapa kali konser di Indonesia, tampaknya personel Super Junior memang sudah akrab dengan sapaan untuk orang Indonesia. Sebagai informasi, ucapan “assalamualaikum” selalu diucapkan leader Suju, Leeteuk, saat tampil di Indonesia.

D&E lalu memperkenalkan diri dengan sapaan khas grup Super Junior, “Uri Super Junior (we are Super Junior!” Dilanjutkan perkenalan diri masing-masing dihadapan penonton yang tidak henti-hentinya berteriak. “Nama saya Eunhyuk, nama saya Donghae,” ucap mereka. “Aku mau ke Indonesia. Aku cinta kamu. Aku kangen kamu,” lanjut Eunhyuk dan Donghae bergantian.

"Kami berterima kasih bisa hadir sebagai ambassador KBEE 2017 Jakarta. Kami senang bisa hubungan Indonesia dan Korea bisa terjalin erat. Melalui acara ini, kamu ingin menyapa fans Indonesia,” sambung Eunhyuk. "Saya juga senang bertemu fans Indonesia lagi dan ingin bisa lebih dekat dengan kalian lagi," tambah Donghae.

Eunhyuk dan Donghae juga menyebutkan rencana Super Junior untuk merilis album baru pada bulan Oktober atau November 2017. Mereka pun meminta dukungan kepada para penonton atas hal tersebut. Selesai menyapa penonton, D&E kembali melanjutkan penampilan dengan menyanyikan lagu “I Wanna Dance” dan “Saturday Night.”

Selain menyapa penonton, interaksi D&E lainnya tidak kalah membuat histeris penonton. Seperti saat mendadak Donghae memberikan setangkai mawar pada salah satu penonton. Donghae pun sempat bercanda dengan hendak menarik kembali bunganya ketika penonton tersebut hendak mengambil bunganya.

Di lain kesempatan, Donghae dan Eunhyuk turun dari panggung dan mendekati penonton di bagian depan (yang tidak dibatasi pagar pembatas). Kontan penonton lain berteriak karena ingin ikut mendekati idola mereka.

Sebagai penutup penampilan, D&E membawakan lagu populernya, “Oppa Oppa”. Eunhyuk dan Donghae pun kembali mengucapkan “terima kasih” sebelum silam ke balik panggung. Penampilan Super Junior D&E hanya 20 menit, tapi sangat berkesan bagi penonton yang hadir.

KBEE 2017 Jakarta merupakan upaya pemerintah Korea Selatan meningkatkan kerjasama investasi dan perdagangan dengan mitra bisnisnya di Indonesia. Acara ini masih menjadi satu rangkaian Korea-Indonesia Business Summit yang diselenggarakan bulan April 2017 lalu di Jakarta dan dihadiri Presiden Joko Widodo.

KBEE telah diadakan di beberapa negara di Asia hingga Eropa, namun ini adalah acara pertama KBEE di Jakarta, bahkan pertama di kawasan Asia Tenggara dalam kurun waktu 3 tahun terakhir. Sebanyak 100 perusahaan franchise dari Korea Selatan yang menawarkan produk-produk di sektor konten, pendidikan, kesehatan, dan konsumsi  ikut pameran KBEE.

Untuk KBEE 2017 Jakarta, KOTRA menunjuk Super Junior D&E dan aktris Song Ji-hyo sebagai ambassador acara tersebut. Bukan hanya memeriahkan acara pembukaan, pada acara ini, para selebritas Korea tersebut juga menggalang dana untuk penderita penyakit kanker.(f)

Baca juga:
Selesai Wajib Militer, Super Junior Donghae dan Eunhyuk Langsung Disambut Ratusan Fans


Topic

#KoreanCorner