
Bahan-bahan Indonesia menyatu dalam dessert berpenampilan cantik. Pilih daging kelapa yang muda sekali, nyaris selembut agar-agar, agar tekstur puding benar-benar lembut. Sajikan dingin sekali.
Bahan:
Saus tapai ketan:
800 ml susu evaporasi
150 g tapai ketan hitam
70 g gula pasir
1½ sdm tepung maizena
Lapisan kelapa:
600 ml air kelapa muda
200 g daging kelapa muda
100 g gula pasir
1 bungkus (7 g) agar-agar bubuk warna putih
Lapisan tapai ketan:
120 g tapai ketan hijau
600 ml air kelapa
80 g gula pasir
1 bungkus (7 g) agar-agar bubuk warna putih
Cara membuat:
1/ Siapkan cetakan individual dalam bentuk dan jumlah sesuai selera Anda. Sisihkan.
2/ Saus: Masukkan susu dan ketan ke dalam blender. Proses hingga halus (tak mengapa jika masih ada ketan yang padat).
3/ Tuang ke dalam panci, masukkan gula dan maizena, aduk rata. Nyalakan api kecil, panaskan hingga panas dan butiran agar-agar larut. Angkat. Sisihkan di lemari es.
4/ Lapisan kelapa: Masukkan air kelapa dan daging kelapa ke dalam blender. Proses hingga halus. Tuang ke dalam panci, masukkan gula dan agar-agar bubuk, aduk rata. Nyalakan api kecil, panas dan butiran agar-agar larut. Angkat.
5/ Tuang ke dalam tiap cetakan hingga 1/3 tinggi cetakan. Sisihkan di suhu ruang hingga permukaannya mulai memadat. Sisihkan.
6/ Lapisan tapai ketan: Masukkan air kelapa dan tapai ke dalam blender. Proses hingga halus (tak mengapa jika masih ada ketan yang padat).
7/ Tuang ke dalam panci, masukkan gula dan agar-agar bubuk, aduk rata. Panaskan hingga mendidih menggunakan api kecil. Angkat. Sendokkan perlahan ke atas lapisan kelapa. Setelah mulai mengeras, ulangi langkah melapis hingga tercapai 6-7 lapisan.
8/ Dinginkan di lemari es,
Tip:
1/ Saat menuang lapisan kedua, lakukan saat masih hangat. Suhu ini akan membuat lapisan antar lapisan benar-benar rekat.
2/ Selalu biarkan lapisan puding mengeras di suhu ruang. Jika disimpan di dalam kulkas, akan terbentuk embun yang membuat lapisan selanjutnya sulit merekat. (f)
Untuk 15 buah (@ 200 ml)
Kalori per buah: 102 kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
Topic
#dessert, #puding