Bread & Pudding
Resep Membuat Adonan Roti untuk Keluarga

21 Dec 2017


Foto: Pixabay

Kuasai ini sebagai modal membuat resep-resep roti yang menggugah sesuai selera!
 
Bahan A (biang):
700 g tepung terigu protein tinggi
470 g air dingin
2 sdt ragi instan
Bahan B:
400 g tepung terigu protein tinggi
150 g tepung terigu protein sedang
300 g gula pasir
150 g kuning telur ayam
130 g susu bubuk
100 g air es
75 g krim kental
18 g ragi instan
3 g pengembang roti (jika suka)
Bahan C:
175 g mentega tawar
16 g garam
15 g pelembut roti (jika suka)
Egg coating, aduk, saring:
6 kuning telur ayam
3 sdm air

 

Foto: 123RF

Cara membuat:
1/ Biang: Aduk semua bahan hingga menggumpal. Taruh dalam wadah besar, tutup dengan plastik rekat.
 
2/ Fermentasi I: Diamkan adonan dalam suhu ruang selama 1 jam. Lalu, simpan dalam kulkas selama 1 jam.
 
3/ Aduk adonan biang dan semua bahan B hingga menggumpal. Tambahkan bahan C. Uleni hingga kalis (± 10 menit). Agar lebih cepat, gunakan mikser roti.
 
4/ Fermentasi II: Diamkan adonan selama ± 30 menit.
 
5/ Kempiskan adonan. Uleni sesaat agar adonan relaks. Timbang sesuai kebutuhan. Diamkan kembali adonan selama ± 10–15 menit.
 
6/ Bentuk adonan, susun dalam loyang beroles mentega. Diamkan 30 menit. Olesi permukaannya dengan egg coating.
 
7/ Fermentasi III: Diamkan kembali hingga mengembang tiga kali lipatnya (± 1,5 - 2 jam).
 
8/ Panggang dalam oven panas 170° C hingga matang dan kecokelatan (± 10 menit). Keluarkan, sajikan.  (f)
 
Fermentasi roti sebaiknya dilakukan dalam suhu ruang (± 36° – 37° C) atau di ruangan yang tidak berpendingin udara. Suhu dingin membuat fermentasi roti lebih lama.
• Sebelum dibentuk, roti bisa diberi isi dengan bahan seperti cokelat dan keju parut.
 
Untuk 53 buah (@ 50g)
Kalori per buah: 144 Kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
 


Topic

#roti

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?