Beauty Trend
Rahang V Ideal Bisa Diraih di Miracle Aesthetic Clinic

20 May 2016


Foto: Honda Tranggono

Mari berkenalan dengan V-Lift, perawatan non bedah berbasis radio frekuensi dan laser dengan dua panjang gelombang laser (Er: YAG dan Nd: YAG) yang dapat membantu menghilangkan lemak tak diinginkan pada bagian wajah tertentu sekaligus berperan sebagai anti aging.

Miracle Aesthetic Clinic
(Miracle Power 4D Rejuvination, Harga: Rp7.500.000)
Untuk hasil maksimal, lakukan perawatan ini setiap 2-3 bulan sekali.
 
Langkah-langkah yang dilakukan:
  1. Kulit wajah dibersihkan menyeluruh menggunakan cleansing foam. Dokter ahli akan memeriksa kondisi kulit untuk menentukan prosedur perawatan yang harus dilakukan. Pada tahap ini, sebaiknya Anda aktif bertanya agar hasil akhir perawatan sesuai dengan keinginan.
  2. Beautician akan mengaplikasikan krim anestesi pada wajah dan memberikan kacamata pelindung.
  3. Dokter ahli akan melakukan tindakan SmoothLiftin, untuk membantu proses pengencangan wajah dan menyamarkan smile line dengan merangsang stimulus kolagen dari dalam mulut.
  4. Tahap Frac3 Rejuvination yang dapat membantu meratakan dan mencerahkan warna kulit  wajah.
  5. Pada tahap Piano Tightening, dokter akan mengalirkan gelombang panas bersuhu 40-42°C, untuk merangsang produksi serat elastin dan kolagen pada area wajah yang kendur dan memiliki baby fat.
  6. Perawatan ditutup dengan SupErficial Ultra Light. Kulit wajah akan diaplikasikan peeling berformula ringan untuk membantu mencerahkan, mengencangkan, dan meregenerasi sel kulit. Setelah perawatan, kulit wajah akan diolesi anti-inflamasi, tabir surya (bila akan langsung melanjutkan aktivitas), serta beberapa krim perawatan sesuai kebutuhan dan kondisi kulit. Anda dapat langsung beraktivitas dan menggunakan make up. (f)


Topic

#kecantikanwajah