
Dok. Shutterstock
Mencoba produk skincare baru dan seketika keluar jerawat kecil-kecil dalam jumlah banyak atau biasa disebut bruntusan. Kata orang keadaan itu terjadi karena kulit kita sedang purging. Apakah itu?
Saat kita mencoba produk wajah yang baru seperti krim pemutih, serum, produk anti aging reaksi kulit seperti panas, memerah, mengelupas dan bruntusan mungkin saja terjadi dan jika itu terjadi sementara kita tidak perlu khawatir. Purging adalah proses penyesuaian yang dilakukan kulit terhadap produk baru yang kita coba yang mungkin saja kandungan utama produk tersebut belum pernah kita aplikasikan sebelumnya.
Umumnya produk yang mengandung AHA, BHA, Retinoid dan kandungan sulfur bisa menyebabkan reaksi purging pada kulit. Hal ini disebabkan cara kerja bahan-bahan aktif tersebut adalah membuka pori-pori yang tersumbat, membunuh bakteri serta mengangkat sel kulit mati. Kadang-kadang dalam proses tersebut jerawat ikut muncul akibat kulit yang mengering.
Setiap produk memang memiliki reaksi yang berbeda-beda, tetapi jika ada reaksi yang muncul, lakukanlah konsultasi agar proses penyesuaian ini tidak berlangsung lama (maksimal 1 minggu). Jika lebih lama dari itu sangat mungkin kulit kita mengalami alergi dan membutuhkan penanganan lebih serius.
Beda Alergi dan Purging
- Jika di wajah tiba-tiba muncul jerawat kecil-kecil, berair dan berada di sepanjang rahang bawah. Bisa jadi ini reaksi alergi terhadap makanan yang kita konsumsi atau produk yang kita pakai.
- Jika kita mengalami bruntusan di sekitar dahi dan tidak terlihat mengelupas setelah pemakaian sebuah skincare selama 2-3 hari, maka ini pertanda awal purging. Saya sarankan jika terasa sakit, hentikan dulu penggunaan skincare tersebut dan konsultasikan dengan dokter kulitmu.
- Proses purging juga bisa terjadi setelah melakukan treatment tertentu. Biasanya terjadi pada kulit yang tergolong sensitif.
Cara menghindari terjadinya purging :
- Kenali kulit sendiri dengan baik sebelum mencoba produk perawatan kulit.
- Jika kulit tergolong sensitif jangan menggunakan produk dengan bahan AHA maupun yang dapat mengelupaskan kulit.
- Pilihlah produk perawatan kulit yang alami dan ringan.
- Konsultasikan keadaan kulit kita ke dokter kulit yang terpercaya .
Be gentle to your skin.
dr Juliana Yu, MD.H NH
House Of Skinovation
Thamrin Residence, Ruko Blok A no. 10, Jakarta10230
Untuk perawatan di klinik, RSVP lebih dulu
Contact via WA : 0819-0538-3669
www.skinovation.co.id
BACA JUGA :
Ask The Expert : Cara Alami Merawat Kulit
Ask The Expert : Apa Serumku Sudah Cocok?
Ask The Expert : Jangan Gunakan Skincare Ini Bersamaan
Topic
#bruntusan, #skincare, #purging