Ayam & Bebek
Resep Korean Fried Chicken

12 Feb 2017


Foto: Dachri M.S

Untuk mendapatkan warna cokelat yang memikat, angkat ayam setelah matang, tapi masih berwarna pucat, tiriskan. Goreng kembali hingga berwarna lebih cokelat. Sajian ini merupakah salah satu makanan khas Korea yang halal. Untuk mengetahui makanan Korea lainnya baca 10 Makanan Halal Korea Wajib Coba.
 
Bahan:
6 potong sayap ayam, buang bagian ujungnya, potong 2
Minyak sayur, untuk menggoreng
Ayak bersama:
150 g tepung terigu serbaguna
50 g tepung maizena
1 sdt garam
Saus:
1 sdt jahe parut
1 sdt minyak wijen
3 sdm madu
2 sdm kecap asin
2 sdm gochujang¹
1½ sdm cuka beras
 
Cara membuat:
  • Masukkan ayam ke dalam campuran tepung, bolak-balik hingga ayam tersalut tepung dengan merata.
  • Panaskan minyak banyak dalam wajan dengan api sedang. Masukkan ayam, goreng hingga berwarna kecokelatan, angkat. Tiriskan hingga kering. Sisihkan.
  • Campur bahan saus di dalam panci, aduk rata. Masak di atas api kecil sambil diaduk hingga mendidih, kecilkan api.
  • Masukkan ayam goreng ke dalam panci saus. Aduk rata hingga seluruh permukaan ayam tertutup saus, angkat. Sajikan. (f)
¹) Gochujang: Saus bercita rasa gurih, pedas, dan sedikit kecut, khas Korea. Dijual di supermarket besar atau toko bahan makanan Korea.
 
Untuk 6 porsi
Kalori per porsi: 234 Kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
 
 


Topic

#ayamgorengmancanegara