
Bahan:
- 100 g frozen strawberry
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt pala serut
- 4 tetes minyak kayu putih
- 50 ml air matang
Cara membuat:
- Proses semua bahan dalam blender hingga halus. Sajikan.
Untuk 1 porsi.
Kalori per porsi = 32 Kkal
Selain dioleskan, menurut Dr. Grace Judio-Kahl, MSc, MH, CHt, ahli nutrisi dari Shape Up Indonesia, minyak kayu putih juga aman diminum untuk mengendurkan saraf dan otot tubuh yang tegang. Jika dikombinasikan dengan stroberi, minyak kayu putih dapat menjadi penambah energi alami yang tinggi. Apalagi, nutrisi dalam semangkuk stroberi yang kaya vitamin, antioksidan, dan serat dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh dan menjaga tingkat tekanan darah. Sementara pala mengandung zat yang memberikan sensasi menenangkan. Penggunaan stroberi yang telah dibekukan lebih praktis karena tak perlu menambahkan es batu dan tetap menyegarkan. (PRIMARITA S. SMITA)