
Bobbi Brown resmi membuka gerai ketiganya di Surabaya, awal Maret 2013 lalu. Mengambil tempat di SOGO PlazaTunjungan 4, acara dibuka oleh Stella Beruntung, Deputi Manajer Umum Bobbi Brown Indonesia, dilanjutkan dengan demonstrasi singkat bertajuk Instant Touch Up. Setelah sukses membuat pengunjung terkesima dengan berbagai tip riasan, para pengunjung dan pelanggan setia pun langsung asyik berkonsultasi sambil mencoba berbagai produk riasan dengan promo eksklusif.