Di bulan pertama kehadirannya, lini masa media sosial para petualang kuliner Jakarta berhasil diramaikan oleh foto-foto Sudestada. Restoran yang berlokasi di Alamat: Jl. Biliton No.15, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, ini adalah besutan chef Victor Taborda. Kehadirannya memberi warna baru panggung kuliner Jakarta dengan napas Argentina.
Di Jakarta, Victor sudah lama terkenal sebagai pemasak hidangan Argentina dan pengajar di beberapa tempat kursus memasak. “Ini salah satu cara terbaik menikmati daging,” terang Victor, saat ditanya tentang masakan kampung halamannya itu.
Di Sudestada, menu grill menjadi daya tarik. Bumbu sederhana menjadi ciri khasnya. Victor menyerokkan bara ke bawah grill yang didatangkan dari Argentina. Kayu pohon rambutan dijadikan bahan bakar untuk menambah aroma manis. Strip loin asal Argentina ia pilih saat menjamu femina, di antara opsi US beef dan Australian beef. Hanya ditambahkan sedikit garam, lalu ia letakkan di atas grill panas.
“Dengan panas, bukan dengan api,” jelasnya, untuk mendapatkan maillard reaction yang dipercaya menjadi pencetus kelezatan. Sepuluh menit kemudian, Bife De Chorizo A Caballo dihidangkan.
Mengunyahnya minim perlawanan. Juicy, lantaran kadar lemaknya. Saus chimichurri yang ringan menyumbang sensasi segar. Ini saat merasakan cita rasa daging sebenarnya. Tanpa intervensi saus medok yang terkadang mengalihkan lidah. Sosis house made dan kentang juga menjadi peserta menu ini.
Menu apa lagi yang bisa dinikmati di Sudestada? Lanjutkan membaca.
Topic
#foodreview, #makandiluar, #reviewfemina, #restobaru