
Pilih bandeng utuh kualitas baik, ditandai dengan tekstur kenyal, insang dan mata tampak merah segar, sisik utuh dan berkilau, serta tidak berbau.
Bahan:
- 2 ekor (@500 g) ikan bandeng, bersihkan, belah bagian perutnya
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 1 sdt garam
- 75 g petai cina, kupas
- 4 lembar daun jeruk, iris kasar
- 6 sdm bawang putih goreng, untuk taburan
- 250 g kelapa setengah tua, parut memanjang
- 10 lembar daun jeruk, iris halus
- 75 g kencur
- 50 g gula merah
- 8 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai merah
- 3 buah bawang merah
- 2 siung bawang putih
- ½ sdt terasi bakar
- ½ sdt garam
- Lumuri bandeng dengan air jeruk nipis dan garam. Masukkan ½ bagian daun jeruk ke dalam rongga perut bandeng. Taburi sisanya di permukaan bandeng. Kukus hingga matang. Ambil dagingnya. Suwir kasar. Sisihkan.
- Sambal urap: Campur kelapa, daun jeruk, dan bumbu urap. Kukus hingga matang (± 15 menit). Angkat.
- Campur bandeng, sambal urap, dan petai. Sajikan beserta taburan.