
Foto: Fotosearch, 123RF
Dari sekian banyak pemberitaan selama satu minggu terakhir, lima artikel berikut adalah yang paling menarik perhatian dan banyak dibaca.
1/ 7 Tanda Wanita Mengalami Menopause Dini. Istilah hot flushes (rasa panas pada tubuh) merupakan salah satu gejala menopause. Kok, membicarakan menopause yang dialami oleh perempuan berusia di atas 50 tahun? Jangan salah, berdasarkan survei di India, 3,1% perempuan berusia 30-34 tahun sudah ada yang mengalami menopause dini! Baca penjelasan dr. Caroline Tirtajasa, Sp.OG (K) mengenai menopause dini ini di tautan berikut.
2/ Ini Pengalaman 3 Karyawan dengan Skema Telecommuting. Kini banyak orang kantoran yang tidak harus bekerja di kantor. Mereka bukan freelancer yang hanya bekerja ketika ada proyek, dan bisa bekerja untuk siapa saja. Mereka adalah karyawan sebuah perusahaan yang menawarkan skema bekerja yang fleksibel (flexible work arrangement) tanpa harus datang ke kantor, seperti telecommuting. Menurut dictionary.com, telecommuting adalah bekerja di rumah atau di mana saja, menggunakan komputer yang terhubung dengan kantor tempatnya bekerja. Baca pengalaman tiga karyawan yang melakukan telecommuting di sini.
3/ 5 Tanda Pria Belum Siap Berkomitmen. Pacaran bertahun-tahun, tapi belum ada tanda-tanda pasangan akan melamar? Anda nggak sendirian, kok. Sejak lama pria dikenal sebagai mahluk anti-komitmen sehingga menunda (selama mungkin) untuk memasuki lembaga pernikahan. Alasannya pun beragam, mulai dari belum siap secara finansial sampai merasa belum menemukan wanita yang tepat. Takut menjalin hubungan yang akan membuang-buang waktu? Berikut lima tanda pria belum siap berkomitmen--dan tampaknya sulit untuk diajak serius!
4/ Ingin Menghemat Uang? Lakukan 4 Hal Mudah Berikut. Ternyata hanya dengan melakukan hal-hal simpel kita bisa menghemat uang, lho. Baca deh, tipnya di link berikut ini.
5/ 4 Trik untuk Menambah Sensasi Bercinta. Selama ini mungkin kita mengira lubrikan hanya diperlukan untuk mengatasi vagina yang kering karena kekurangan pelumas alami. Kenyataannya, aktivitas bercinta bakal lebih seru jika kita menggunakan minyak atau gel pada tubuh pasangan. Coba empat ide foreplay yang ada di sini. (f)
Topic
#beritapopulermingguini