
Foto: Dachri M.S
Jika ingin tekstur yang kering dan tahan lama, goreng ikan teri hingga kering. Aduk bersama bumbu balado saat sudah tidak panas.
Bahan
500 g teri basah
Minyak sayur, untuk menggoreng
20 mata petai
1 sdt asam kandis1
½ sdt gula pasir
Bumbu, haluskan:
15 buah cabai merah
8 butir bawang merah
2 sdt garam
Cara membuat:
1/ Panaskan minyak, goreng ikan teri hingga matang dan kecokelatan. Angkat. Tiriskan.
2/ Panaskan 2 sdm minyak sisa menggoreng ikan, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan petai dan asam kandis, masak hingga petai matang.
3/ Masukkan teri dan gula, aduk rata. Angkat. Sajikan. (f)
Untuk 6 porsi
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
Topic
#teri