
Foto: Dok. Museum MACAN
4. Ajak Buah Hati Mengenal Seni di Museum MACAN
Mengenalkan seni sejak dini memang menjadi salah satu tujuan Museum MACAN. Setelah sebelumnya kembali membuka instalasi seni Infinity Room karya seniman termashyur Yayoi Kusama, kini MACAN bersama UOB menghadirkan Ruang Seni Anak bertajuk Theresia Agustina Sitompul: Kembara Biru.Dikenal dengan kemampuan eksplorasi seni grafis, gambar, dan instalasi, Theresia Agustina Sitompul menyerap hal-hal yang terjadi di rumahnya selama pembatasan sosial diterapkan. Rumah menjadi pusat kehidupan yang mencakup tempat sosialisasi, kantor, dan bersekolah. Kemampuan seorang ibu, pendidik, dan perupa melebur menjadi satu, membaurkan cetak biru tiga sisi Theresia menjadi satu di saat dan tempat yang sama.
Ide dari Ruang Seni Anak ini sederhana, Theresia mengajak Anda dan buah hati untuk memanfaatkan kertas karbon sebagai bahan artistik utama. Memanfaatkan benda kecil seperti kancing dan perban untuk membuat benda yang dicetak menggunakan kertas karbon pada kertas putih yang tersedia.
Ruang seni yang dihiasi ragam kertas berbentuk awan ini melambangkan imajinasi anak yang seakan tak terbatas, diharapkan imajinasi dan kreativitas seni anak dapat tertuang dengan baik pada ruang seni ini.
Tak menutup kesempatan hanya untuk anak yang beruntung untuk hadir langsung, MACAN juga melibatkan 12 sekolah dari 10 provinsi di Indonesia yang akan menerima materi dan sejumlah alat untuk mengikuti pelatihan bersama untuk nantinya dapat dipamerkan karya anak di museum MACAN ataupun sekolah mereka masing-masing. Diharapkan, karya seni manual seperti ini dapat sejenak mengistirahatkan para anak dari layar gadget yang nampak kian akrab selama pandemi berlangsung.
Pameran Theresia Agustina Sitompul: Kembara Biru dibuka untuk umum dari 9 April 2022 hingga 30 Oktober 2022. Anda juga dapat membawa buah hati untuk melihat pameran Tromarama: The Lost Jungle yang merupakan pameran digital imersif untuk keluarga yang berlangsung hingga 15 Mei 2022.
Lihat laman selanjutnya untuk membaca lebih lanjut
Topic
#ArtJakartaGardens, #Gallery, #MuseumMacan, #ROHProject, #GaleriNasional, #Spac8Ashta