Food Trend
Wajah Baru Wendy's Jakarta

28 Aug 2016



Tidak ingin ketinggalan tren interior restoran yang hangat dan menawarkan kenyamanan, Wendy’s menerapkannya pada gerai ke-50 di Gandaria City, Jakarta. Tujuannya, agar bersantap di restoran senyaman di rumah!

“Kami juga melakukan perubahan logo dan desain kemasan makanan,” ujar John Pain, Vice President & Managing Director APEMEA Region (Asia Pacific, Europe, Middle East and Africa) Wendy’s, Agustus lalu.

Pada acara tersebut, diperkenalkan menu baru Dave’s Burger, beef burger dengan glazed bun, serta penyerahan donasi Rp100 juta kepada Panti Sosial Asuhan Anak Raudhatul Hikmah di Ciputat, Banten, melalui CT ARSA Foundation. (f)
 


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?