
Foto: 123RF
Arya Permana (10), bocah tergemuk di dunia asal Karawang, Jawa Barat, mengalami kesulitan bernapas dan berjalan. Pola makan salah sejak masih kecil yang menyebabkan berat badannya mencapai 192 kg. Sebelum terlambat, terapkan pola makan sehat melalui langkah-langkah berikut ini:
- Atur waktu makan dan konsisten terapkan tiap hari. Hindari menunggu sampai si kecil memberi sinyal lapar karena ini akan berpotensi membuatnya makan dalam porsi berlebihan.
- Saat anak meraih prestasi terbaik, hindari memberikannya rewards dalam bentuk makanan, apalagi yang rasanya manis. Anda sebaiknya memberi rewards berupa buku, mainan edukatif, atau peralatan olahraga yang akan membuatnya aktif bergerak.
- Nonton TV sambil ngemil snack berkalori tinggi memang terasa nikmat. Ganti camilan berkalori tinggi dengan kacang-kacangan, buah, atau sayuran.
- Memperbanyak aktivitas fisik akan membuat anak terhindar dari obesitas. Tidak hanya merangsang saraf motorik, bergerak aktif akan membakar lemak-lemak di tubuh anak.
- Kebiasaan hidup sehat pada anak akan berlangsung optimal bila semua anggota keluarga mendukungnya. Dan, bagi anak yang sudah telanjur mengalami obesitas, segeralah berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan tepat. (Sumber: Kidshealth.org) (f)
Topic
#obesitasanak